Hotel Ini Hidupkan Suasana Filosofi Kopi

Filosofi Kopi
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Rintan Puspitasari

VIVA.co.id – Santai di kedai kopi, kini banyak di lakukan orang selepas penat dari rutinitas kerja sehari-hari. Nongkrong di kedai kopi, kini juga bagaikan bagian dari gaya hidup kaum urban. Tak heran, kedai kopi di Jakarta makin menjamur seakan tak bisa dipisahkan dari masyarakat perkotaan.

Niat Mulia Rio Dewanto Bangun Bisnis Kedai Kopi

Beragam konsep kedai kopi ditawarkan untuk menarik minat pengunjung. Maklum, keberadaan Kedai Kopi selalu dikaitkan dengan kebiasaan nongkrong dan kalangan generasi muda.

Kedai Filosofi Kopi yang terletak di Melawai contohnya, kedai yang awalnya didirikan untuk lokasi syuting film dari cerpen Filosofi Kopi karya Dewi Lestari ini hingga kini masih terus ramai dikunjungi, karena tidak hanya tempatnya yang seru untuk berlama-lama, tapi juga siapa tahu si pemilik, alias aktor ganteng Rio Dewanto dan Chicco Jerikho datang berkunjung.

Posong, Destinasi Instagenic di Antara Sindoro dan Sumbing

Sekarang ada pilihan lain untuk ngopi dan berbincang dengan suasana berbeda, tidak hanya kedai kopi seperti pada umumnya. Sebuah hotel di kawasan Thamrin bekerjasama dengan Filosofi Kopi menghadirkan beberapa jenis kopi pilihan mereka di ARTOTEL. Sekarang para penikmat kopi bisa lebih mudah menemukan kopi favorit mereka di sini.

Tak hanya Jakarta, kopi-kopi pilihan dari kedai yang didirikan oleh aktor Chicco Jerikho, Rio Dewanto dan sutradara Angga Dwimas Sasongko ini juga akan hadir di Surabaya dan Bali pada Juli 2017.

Cara Berbeda Nonton Film Filosofi Kopi 2: Ben & Jody

Buat kalian yang sudah punya minuman favorit di Filosofi Kopi, di hotel ini kalian tetap bisa mendapatkan minuman favorit, seperti kopi tubruk hingga latte. Di sini juga disediakan tiga jenis biji kopi andalan Filosofi Kopi, yaitu Perfecto, Tiwus dan Lestari.

"Saya sangat antusias dengan kolaborasi ini, dan kita bisa bersama-sama #NgopiDiARTOTEL,"kata Erastus Radjimin, CEO ARTOTEL dalam rilis, 14 Februari 2017. (ren)

Glenn Fredly

Sosok Glenn Fredly Dihadirkan di Konser Filosofi Kopi Wave of Cinema

Filosofi Kopi Wave of Cinema berlangsung selama satu bulan.

img_title
VIVA.co.id
19 September 2020