Mengintip Tempat Liburan Kardashian di Kosta Rika
- instagram.com/khloekardashian
VIVA.co.id – Dengan uang yang dimilikinya, keluarga Kardashian-Jenner memiliki akses terbaik untuk liburan keluarga mereka. Tahun ini, keluarga itu tampaknya memilih Kosta Rika sebagai lokasi wisatanya, dengan Villa Manzu sebagai tempat menginapnya di Semenanjung Papagayo.
Vila ini memiliki delapan suite dengan luas 20.234 meter persegi di semenanjung yang terisolasi, dengan dua kolam renang, spa, ruang bioskop, dan pemandangan laut 180 derajat yang sangat indah.
Kris dan Kylie Jenner, Kim, Kourtney, serta Khloe Kardashian mengunjungi vila ini selama sepekan pada Januari bersama Scott, Disick, Tyga, dan Corey Gamble.
Mereka bergabung bersama dengan tiga anak Kourtney, putri Kim dan anak laki-lakinya serta anak Tyga dari hubungan sebelumnya bersama Blac Chyna, serta kru film dari Keep Up With The Kardashians.
Ada banyak ruang untuk keluarga, meliputi lima suite king bed, double queen suite, double king suite, dan kamar tidur kustom dengan dua ranjang ukuran king. Vila ini juga mempunyai hiburan untuk orang dewasa serta anak-anak.Â
Vila ini memiliki spa, yoga platform, kolam infinity dengan air panas, kolam splash, bioskop, jacuzzi, gym, trek jalan, sepeda, dan mobil golf. Ada juga peralatan untuk olahraga air termasuk dayung, kayak, dan papan selancar, seperti dilansir laman Daily Mail.
Bagi yang ingin menjelajahi daerah sekitar terdapat Range Rover, SUV Ford Explorer, Jeep Wrangler yang disimpan di garasi dan tentunya guide yang bisa mengantar untuk mengelilingi tempat wisata di Kosta Rika.
Untuk makanan, vila ini memiliki koki pribadi yang dapat menyediakan makanan untuk sarapan, makan siang, dan makan malam, serta bartender dan pelayan untuk melayani beberapa koleksi anggur serta cerutu.Â
Villa Manzu, Kosta Rika. Foto:Villamanzu