3 Hal yang Perlu Diketahui Ketika Mengunjungi Machu Picchu

Kompleks Machu Picchu di Peru
Sumber :
  • REUTERS/Enrique Castro-Mendivil

VIVA.co.id – Semua orang telah melihat setidaknya ratusan foto Machu Picchu jauh sebelum mereka bisa melihat secara langsung. Namun, ketika Anda berkunjung ke sini ada beberapa hal yang perlu diketahui.

5 Negara Terbaik untuk Dikunjungi di Bulan April

Dengan sedikit perencanaan yang matang dan pendekatan yang tepat, Anda akan menemukan situs yang mempesona dan menarik di planet ini. Berikut hal yang perlu diketahui ketika mengunjungi Machu Picchu, Peru, seperti dilansir laman Telegraph.

Ketika melakukan perjalanan

Promo Tiket Pesawat PP ke Eropa Mulai dari Rp11 Jutaan

Machu Picchu bisa menjadi tempat tersibuk pada bulan Juli dan Agustus, hal ini karena merupakan puncak musim liburan serta cuaca yang tidak terlalu basah. Pada bulan November sampai April, di tempat ini adalah musim hujan, dengan Januari dan Februari merupakan bulan terbasah.

Cara memesan

Negara-negara Favorit untuk Liburan Singkat Akhir Pekan

Anda tidak akan bisa berjalan ke Inca tanpa pemandu lokal. Untuk itu pengunjung akan dikenakan biaya 31 poundsterling atau sekitar Rp500 ribu per orang, bukan untuk membayar pemandu, tetapi ke kas pemerintah. Situs ini menolak pembayaran dengan kartu kredit karena banyak penipuan dan pemesanan.

Bila Anda tidak mau pusing, Anda bisa memilih agen tur terpercaya Anda agar tidak dipusingkan oleh berbagai macam hal. Selain itu, Anda harus memperhatikan bahwa jalur menuju Inca akan ditutup pada bulan Februari untuk restorasi.

Sebelum Anda pergi

Periksalah agen perjalanan Anda mencakup apa saja dalam paketnya. Apakah mencakup beberapa tempat wisata atau hanya satu saja. Di tempat ini ada beberapa lokasi yang sangat bagus untuk dikunjungi seperti THe Lost City of Incas, ini adalah karya klasik tentang Machu Picchu dan Hugh Thomson The White Rock, yang menggabungkan sejarah hari-hari terakhir suku Inca dengan cerita mencekam mengenai kota hilang yang terkubur di sudut-sudut yang belum dipetakan dari lembah suci.

Machu Picchu, Peru

Menakjubkan, Ini 7 Keajaiban Dunia Baru yang Harus Kamu Tahu

Berbagai bangunan dan fenomena alam telah menjadi bukti kemegahan peradaban manusia. Sederet keajaiban dunia ini mampu menghipnotis pandangan manusia.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024