Museum Kumuh Pertama di Dunia Bakal Hadir di India

Dharavi
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
- Mumbai merupakan wilayah metropolis di bagian Barat India. Kota yang bertetangga dengan Dharavi ini sudah membetot perhatian dunia dengan film
Slumdog Millionaire
pada tahun 2008.


Film karya Danny Boyle itu menceritakan tentang sisi lain dari Mumbai yang kumuh. Saat ini, salah satu kawasan kumuh terbesar di Asia itu, dikelola untuk dijadikan museum kumuh pertama di dunia.


Menurut pihak penyelenggara, museum tersebut akan menampilkan segudang objek yang diproduksi setiap tahun di Dharavi.


"Ini akan menjadi museum pertama yang pernah dibangun di permukiman kumuh," kata seniman Spanyol Jorge Rubio, seperti dilansir dari
Dailymail
.


Museum kecil ini akan dibuka mulai bulan Februari 2016 selama dua bulan. Selain menampilkan pemukiman kumuh, juga segala sesuatu dari tembikar dan tekstil untuk barang daur ulang.


Penyelenggara 'Desain Museum Dharavi' mengatakan, mereka ingin menantang persepsi orang dari daerah kumuh dengan menyorot bakat kreatif yang tersembunyi di dalamnya.


Di sini, lebih dari 1 juta orang tinggal di labirin berbentuk gang-gang. Banyak di antaranya bekerja di pabrik kecil, yang memproduksi berbagai jenis barang.


Menyusul keberhasilan film
Slumdog Millionaire
beberapa tahun lalu, kawasan kumuh ini telah menjadi objek wisata dan rekomendasi wisata dari ratusan
Menikmati Liburan Nyaman di Kapal Pesiar
workshop .
Dolan ke Museum Batik Pekalongan


Menyusuri Sungai Cigenter, 'Amazon' di Ujung Kulon
Lebih dari setengah dari 20 juta penduduk di Mumbai tinggal di daerah kumuh, sempit, ventilasi buruk dan toilet minim.

5 Bukti Kepribadian Menentukan Tempat Berlibur Anda

Tempat berlibur petualang tentu berbeda dengan yang suka santai

img_title
VIVA.co.id
7 Agustus 2016