Menikmati Kemewahan Kelas Internasional ala Grand Hyatt
VIVA.co.id – Jakarta sudah dikenal sebagai kota paling modern di Indonesia. Megapolitan satu ini menjadi pusat dari segalanya di Tanah Air. Kemewahan kotanya pun sangat khas dan mampu menggoda siapa saja untuk datang.
Keunggulan tersebut menjadikan banyak grup hotel kelas dunia berebut mencari lahan dan membangun hotel mewahnya di kota ini. Hal itu jelas memberikan keuntungan bagi para pelancong karena mereka dapat dengan mudah menemukan hotel terbaik yang sesuai kebutuhan.
Grand Hyatt Jakarta adalah salah satu hotel rujukan Traveloka, yang merupakan terbaik kelas internasional. Hotel yang dihadirkan oleh Hyatt Corporation International ini menyatukan beragam potensi dengan sempurna. Mulai dari lokasi terstrategis di pusat kota, fasilitas termewah kelas dunia, hingga pelayanan profesional yang super ramah dan hangat.
Lokasi terstrategis di pusat kota
Hotel bintang 5 ini begitu mudah ditemukan. Anda bisa mencapai hotel dengan beragam moda transportasi yang ada. Cukup arahkan diri Anda ke Bundaran HI yang merupakan maskot kota Jakarta, maka Anda akan menemukannya berdiri megah menyatu dengan Plaza Indonesia.
Perihal akses, hotel yang beralamat di Jalan MH. Thamrin Kavling 28-30 ini memberikan akses terbaik ke berbagai penjuru kota Jakarta. Anda bisa mengunjungi pusat belanja modern sekelas Plaza Indonesia dan Grand Indonesia Shopping Town dengan berjalan kaki saja dari lobi hotel. Untuk urusan bisnis, semua mudah terpenuhi karena hotel ini berada di kawasan segitiga emas ibukota. Wisata kuliner pun bisa dilakukan sepuasnya di kawasan Pecenongan, Jalan Sabang, dan kawasan Gondangdia yang sangat dekat dari Grand Hyatt Jakarta.
Jika Anda datang dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, hotel ini bisa dicapai dengan berkendara sejauh 40 menit. Anda juga bisa memanfaatkan layanan limosin dari hotel ini untuk kebutuhan mobilitas.
Fasilitas Termewah Kelas Dunia
Baru menjejakan kaki di lobi hotel saja, Anda sudah disambut dengan kemewahan yang memukau. Lobi hotel dilapisi marmer dengan warna keemasan sangat kuat menonjolkan kesan kelas atas. Pepohonan hijau disediakan di lobi sebagai ornamen yang memberikan kesegaran alam di tengah kota Jakarta.
Grand Hyatt Jakarta menyediakan sekitar 400 lebih unit kamar tamu, suites, dan penthouse. Ada pula 13 unit apartemen untuk kebutuhan menetap jangka panjang.
Seluruh unit kamar tidur, suites, dan penthouse didesain semodern mungkin dengan sentuhan minimalis untuk menonjolkan kesan profesional. Fasilitas modern yang memenuhi kamar antara lain penyejuk ruangan, TV LCD, minibar, brankas, koneksi internet, pengering rambut, kamar mandi, serta ruang ganti baju dan berias terpisah. Para tamu juga diberikan layanan pengantaran harian setiap pagi agar tidak ketinggalan informasi terbaru selama menginap.
Kemewahan internasional di Grand Hyatt Jakarta turut didukung oleh 6 restoran kelas dunia dan 1 lounge dengan live music dalam ruangan berpemandangan ikonik Patung Selamat Datang. Tak hanya itu, hotel ini juga memiliki kolam laguna seluas 43 meter yang dihadirkan di tengah taman tropis bernuansa Bali.
Jangan lupakan juga fasilitas kebugaran termodern di kelasnya. Hotel ini menyediakan studio olahraga dengan peralatan lengkap berteknologi canggih. Ada pula layanan pijat eksklusif, lapangan tenis, trek lari pagi sepanjang 550 meter, 2 buah lapangan squash dalam ruangan, serta ruangan steam – sauna, kolam arus air hangat, dan kolam rendam air dingin.
Bagi para pemerhati penampilan, Anda bisa memanjakan diri di salon kecantikan khusus yang ada di Grand Hyatt Jakarta. Atau boleh juga memanjakan mata di Hyatt Shopping Gallery. Jangan lewatkan pula pelayanan super eksklusif di Grand Club (khusus tamu Grand Club dan Grand Executive).
Sebagai hotel yang terletak di pusat bisnis, Grand Hyatt Jakarta turut menghadirkan serangkaian fasilitas bisnis kelas dunia. Setidaknya tersedia 7 ruang meeting, layanan katering, dan balai pertemuan berkapasitas 700 tamu. (Web)