4 Tempat Belanja Murah di Bangkok untuk Bisnis Jastip Biar Makin Cuan!

Ilustrasi belanja/sale.
Sumber :
  • Freepik/freepik

JAKARTA – Bangkok menjadi salah satu destinasi di Thailand yang cukup populer bagi wisatawan tanah air. Salah satu alasan mengapa Bangkok menjadi incaran wisatawan Indonesia lantaran biayanya murah serta memiliki banyak pusat perbelanjaan murah.

IHSG Diprediksi Rebound Dibayangi Potensi Koreksi, Intip Rekomendasi Saham Potensial Cuan 

Saking murahnya, banyak saat ini warga Indonesia yang mulai membuka jastip alias jasa titip belanjaan barang-barang yang dijual di Bangkok. Berbagai jenis jastip yang menarik minat konsumen Jakarta adalah fashion hingga kosmetik.

Jastip Bangkok yang menjamur di Indonesia disebut-sebut menjanjikan. Nah, bagi kamu yang ingin mencoba bisnis jastip terutama fashion Bangkok, berikut ini empat rekomendasi tempat belanja produk fashion murah dan anti-mainstream.

Anda Bisa Kaya dari Bisnis Ini? Coba Bisnis Jastip!

Ilustrasi belanja/sale.

Photo :
  • Freepik/freepik

1. Krungthong Plaza

IHSG Diprediksi Anjlok, Intip Rekomendasi Saham Potensial Cuan Kamis 14 November 2024

Siapa bilang mencari pakaian berukuran besar atau plus size itu sulit? Krungthong Plaza yang berada di seberang Platinum Fashion Mall merupakan sentra belanja untuk produk fashion segala ukuran, mulai dari S sampai 8XL. Seluruh koleksi produk di sini
diperbaharui secara berkala dengan mengikuti tren terbaru. Pastinya modis dan kekinian serta harganya yang murah. Sedikit tips, pilihlah akomodasi di sekitaran plaza untuk mempermudah mobilitas Anda. Rekomendasi terbaik airasia Superapp adalah hotel Amari Watergate yang hanya berjarak dua menit dari Krungthong Plaza dengan berjalan kaki. 

2. Terminal 21

Mal ini diketahui cukup unik, sebab tiap lantai di mall ini didesain unik menyerupai berbagaikota populer dari seluruh dunia, seperti Paris, London, Tokyo, Istanbul, dan lainnya. Tak hanya produk lokal Thailand, Anda juga dapat menemukan sejumlah jenama global kenamaan dengan total lebih dari 600 toko. Meski begitu di mal ini Anda juga bisa menemukan pakaian unik nan murah. Jika Anda masih mencari akomodasi selama di Bangkok, Pure Eleven Hotel yang berjarak empat kilometer dari Terminal 21.

3. Chatuchak Friday Night Market

Sejak lama, pasar Chatuchak tersohor sebagai pusat belanja terbesar dan terlengkap di Bangkok. Namun, mungkin tidak banyak orang yang tahu bahwa Chatuchak juga membuka pasar malam di area yang sama. Pasar malam Chatuchak hanya beroperasional di hari Jumat, mulai pukul 10 malam hingga 7 pagi di esok harinya.

Ilustrasi belanja.

Photo :
  • Freepik/freepik

Berbeda dengan pasar Chatuchak di pagi hari, banyak pedagang di pasar malam Chatuchak yang menjual produk mereka dalam partai besar sehingga harganya pun semakin murah. Tentunya, Anda harus mempertimbangkan lokasi akomodasi karena faktor keamanan bepergian di malam hari. The Bazaar Hotel bisa menjadi sebuah opsi strategis. Anda cukup memesan airasia ride dan menempuh perjalanan kurang lebih delapan menit menuju Chatuchak Market.

4. Wang Lang Market

Wang Lang Market berlokasi di sepanjang Sungai Chao Phraya yang merupakan salah satu area tersibuk kota Bangkok. Selain produk fashion, daya tarik utama dari pasar ini tampak pada jajaran toko yang menjual berbagai barang antik dan buatan tangan.

Menariknya, para penjual di sini terbuka untuk negosiasi harga. Jadi, jangan lupa untuk tawar-menawar sampai Anda mendapatkan harga yang terbaik, ya! Untuk akomodasi terdekat, Anda dapat menginap di Theater Residence yang bisa dijangkau dengan berjalan kaki sekitar empat menit dari Wang Lang Market.

Berbicara mengenai jastip di Bangkok, penting bagi kamu untuk tetap hemat terutama untuk penginapan hingga transportasi. Maka dari itu, jangan lewatkan promo Superapp Super Sale untuk super hemat. Dimana akan ada diskon hingga 50%, kesempatan memenangkan Tiket Penerbangan Gratis Citilink, dan Bonus 3X airasia points sampai 27 Agustus mendatang.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Donald Parlaungan Simanjuntak

Polisi Blak-Blakan Bandar Doyan Jual Sabu di Jakarta karena Cuan Banget, Segini Keuntungannya

Polisi mengatakan Jakarta jadi pasar favorit para bandar narkoba karena bisa dijual dengan harga tinggi.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024