Banjir Diskon dan Promo di Jakarta Fair 2023, Ada Apa Aja?

Pengunjung Jakarta Fair
Sumber :
  • IG @jakartafairid

JAKARTA – Diselenggarakan untuk yang ke-54 kalinya sejak tahun 1968, acara tahunan Jakarta Fair atau yang lebih akrab disebut Pekan Raya Jakarta (PRJ) kembali digelar. 

Awas Kehabisan! Simak Syarat Tiket Kereta Cepat Whoosh Diskon 25 Persen

Ajang pameran terbesar dalam menyambut ulang tahun Jakarta ini menghadirkan beragam hiburan seperti konser artis ternama, kuliner, permainan, bahkan diskon besar-besaran selama Jakarta Fair berlangsung hingga 16 Juli 2023 mendatang. Lalu, ada diskon apa saja yang ada di sini? Berikut ulasannya. 

Peralatan rumah tangga
Selama periode 14 Juni-25 Juni 2023, BOLDe memberikan penawaran harga terbaik untuk produk panci granite anti lengket, penanak nasi rendah gula untuk penderita diabetes, smart oven multi fungsi, dan potongan harga sampai dengan 50 persen untuk produk dari BOLDe. Promo ini hanya bisa didapatkan jika berkunjung ke booth BOLDe di Jakarta Fair, yang terletak di Open Space No. 14 samping Hall D.

BTN Luncurkan Kartu Debit BTN Prospera, Kasih Layanan Keuangan Sesuai Gaya Hidup Nasabah

"Kami pastinya sangat senang ikut serta ke-15 kalinya di event PRJ, karena dapat turut andil dalam pesta rakyat berstandar internasional. Kami juga berharap agar perekonomian Indonesia terus bangkit pasca pandemi COVID-19 ini selaras dengan tema PRJ 2023 yaitu Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia," ujar James S. Chandra, Direktur utama dari BOLDe Indonesia, dalam keterangannya, dikutip Jumat 16 Juni 2023. 

Tiket Kereta Api Diskon 10 Persen di Momen Libur Pilkada 2024, Cek Syarat dan Ketentuannya

Selain produk peralatan rumah tangga, Bolde juga menawarkan kerjasama bisnis ke masyarakat yang ingin berinvestasi dalam usaha BOLDe Store atau BOLDe Point. 

"Saat ini BOLDe Indonesia juga sedang melakukan penjajakan untuk masuk di pasar modal supaya masyarakat atau investor bisa ikut merasa memiliki dan sama-sama mengembangkan produk BOLDe menjadi kebanggaan Indonesia. Ini dilakukan karena melihat antusias dan suksesnya IPO group perusahaan kami MPX Logistics International Tbk (MPXL)," papar James. 

Produk kecantikan
Mengutip akun Instagram @jakartafairid, tersedia juga pameran untuk produk-produk kecantikan. Tak tanggung-tanggung, mereka memberikan diskon gila-gilaan. 

"Diskon gila-gilaan produk kecantikan di Jakarta Fair 2023, ada yang serba goceng," tulis Jakarta Fair di Instagram Story, dikutip VIVA

Produk otomotif
Salah satu pameran yang selalu diburu saat penyelenggaraan Jakarta Fair adalah produk otomotif. Helm menjadi salah satu yang paling banyak dicari. Tentu saja, ada banyak promo yang diberikan, bahkan sampai setengah harga. 

Tiket masuk dan konser gratis
Jakarta Fair juga memberikan bundling konser kategori VIP. Setiap hari, ada 2 tiket yang bisa kamu dapatkan. Untuk ketentuannya cek Instagram @jakartafairid.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya