6 Hal Wajib Diketahui Jika Berkunjung ke Air Terjun Kedung Pedut
- vstory
VIVA – Air Terjun Kedung Pedut terletak di Dusun Kembang, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo. Objek wisata yang indah ini berupa air terjun yang cantik dan menawan. Dibuka sejak 15 Februari 2015, sudah banyak yang mengunjungi tempat ini bahkan hingga wisatawan asing. Air terjun ini menarik wisatawan karena letaknya yang tersembunyi. Selain itu, paduan warna yang unik, yaitu biru toska dan jernih air yang berpadu memancarkan warna yang menarik. Tempat wisata ini juga dibuat seperti waterpark tradisional tersedia, seperti papan seluncur kayu, pancuran bambu, dan masih banyak lagi. Simak potret keindahan wisata ke Air Terjun Kedung Pedut di bawah ini.
1. Akses Menuju Air Terjun Kedung Pedut
Jika kamu ingin mengunjungi wisata Air Terjun Kedung Pedut, dari pusat kota Yogyakarta menuju ke arah barat yaitu arah Jalan Godean. Melanjutkan perjalanan hingga di Nanggulan. Dari sini kamu perlu berjalan menaiki perbukitan hingga tiba di Goa Kiskendo. Ini merupakan patokan pertama, setelah itu belok ke arah kiri, lalu setelah kurang lebih 5 kilometer kamu akan bertemu papan petunjuk arah ke Kedung Pedut.
Walaupun perjalanan cukup berat, akan terobati dengan keindahan alam sepanjang perjalanan yang kamu lalui. Persawahan hijau yang menghampar luas, persawahan teras siring, serta tebing nan eksotis. Selama perjalanan kamu juga akan bertemu objek wisata lain, yaitu Gunung Lanang, Goa Kiskendo, serta Goa Seplawan.
2. Keunggulan Air Terjun Kedung Pedut
Keunggulan dari Air Terjung Kedung Pedut yaitu sumber air yang seolah tidak ada habisnya. Hal ini membuat Kedung Pedut mendapat julukan Surga Aair Kulon Progo. Bukan tanpa alasan, julukan tersebut karena airnya yang pernah kering bahkan saat musim kemarau.Jika kamu berkunjung ke sana, kamu akan merasakan kesejukan dan suhu yang dingin. Karena, masih banyak pepohonan yang rindang di sekitar wisata air ini.
Tidak hanya itu, terdapat kolam pemandian alami yang dapat digunakan untuk anak-anak yang ingin bermain air tetapi takut jika bermain di air terjun. Kawasan Air Terjun Kedung Pedut terbilang luas dan bisa menampung para wisatawan.
3. Harga Tiket dan Fasilitas di Air Terjun Kedung Pedut
Pihak pengelola bekerja sama dengan masyarakat untuk membangun objek wisata ini lebih baik dengan beberapa fasilitas. Meski masih tergolong sederhana, yaitu jembatan dari bambu, mushola, toilet, serta warung menjual makanan. Harga tiket masuk pun masih sangat murah kok. Tiket masuk dipungut biaya sebesar Rp3.000 saja, untuk kamu yang memarkir kendaraan motor Rp2.000 dan untuk mobil Rp5.000. Sekitar 500 meter dari tempat parkir untuk bisa sampai di lokasi air terjun. Sangat murah bukan?
4. Kolam-kolam Kecil Sekitar Air Terjun Kedung Pedut
Untuk kamu yang ingin berkunjung di musim penghujan, harus lebih berhati-hati. Karena jalanan yang cukup licin untuk menuju ke Air Terjun Kedung Pedut. Gunakan alas kaki yang nyaman dan tidak mudah terpeleset atau terjatuh. Untuk bambu-bambu yan menjadi jembatan, tenang saja, kuat untuk menopang banyak warga yang lewat. Bahkan, ada beberapa warga yang memang bertugas untuk memantau kondisi bambu-bambu ini. Jika kamu berada di tempat ini dipastikan akan lupa waktu karena terlalu asyik menikmati indahnya alam sekitar.
Jika kamu tertarik untuk berkunjung, usahakan untuk menjaga kebersihan selama menghabiskan waktu di sana. Usahakan untuk selalu membuang sampah pada tempatnya. Jangan merusak tanaman sekitar Air Terjun Kedung Pedut.