11 Tempat Wisata di Binjai yang Eksotis dan Instagramable
- Instagram @tamanselfie
VIVA – Tempat wisata di Binjai memiliki pemandangan menarik dan cocok untuk tempat selfie. Diketahui jika Binjai merupakan kota terbesar ketiga Sumatera Utara. Binjai sangat dekat jaraknya dengan kota Medan. Transportasinya pun cukup mudah untuk menuju ke Binjai.
Tempat wisata di Binjai menyuguhkan pemandangan eksotis dan juga menghadirkan kuliner yang sangat lezat. Apa saja tempat wisata di Binjai yang menarik? Berikut telah kami rangkum sederet tempat wisata di Binjai yang wajib kamu kunjungi.
1. Hitz Park Binjai
Hitz Park Binjai merupakan salah satu tempat wisata di Binjai yang sangat menarik dan instagramable. Jika kamu berkunjung ke tempat wisata ini pastikan memori kamera tersedia cukup banyak ya. Karena banyak spot foto kece dihadirkan disini.
Konsep Hitz Park Binjai ini mengandalkan Backdrop dengan nuansa kekinian. Hitz Park Binjai menghadirkan wahana yang hampir sama dengan Sunflowers Garden Medan, namun ini jumlahnya lebih variative. Tak perlu khawatir soal harga tiket, cukup dengan Rp25.000 saja bisa masuk ke area Hitz Park Binjai. Jam operasionalnya yaitu mulai pukul 10.00 – 22.00 WIB. Lokasinya berada di Jl MT Haryono, Kebun Lada, Binjai Utara, Sumatera Utara.
2. Taman Selfie Binjai
Tempat wisata di Binjai lainnya yaitu Taman Selfie Binjai. Dari Namanya saja sudah ketahuan jika lokasi ini sangat cocok untuk selfie ya. Ini merupakan café terbaru yang menyajikan tempat makan dengan konsep ruang terbuka hijau. Ini sangat cocok buat kamu para kawula muda yang doyan selfie dan ngopi cantik. Sambil menunggu pesanan, kamu bisa mengeksplore tempat romantis disini karena dekorasinya sangat lucu dan menggemaskan. Soal harga makanan juga terbilang masih terjangkau kok, mulai dari Rp15.000 saja. Jam operasionalnya mulau buka pukul 10.00 – 22.00 WIB. Lokasinya berada di Jalan MT Haryono 2, Kebun Lada, Binjau Utara.
3. Tanah Lapang Merdeka Binjai
Ini merupakan tempat wisata di Binjai yang sangat seru. Selain memiliki sejarah, tempat wisata ini menyuguhkan atraksi unik seperti mobil gowes dan air terjun buatan. Lapangan Merdeka merupakan pusat rekreasi kegiatan olahraga dan permainan out door di Binjai. Mulai dari panjat tebing mini, trek jogging, hingga motor ATV ada disana.
Waktu berkunjung terbaik berkunjung ke Tanah Lapang Merdeka yaitu pada malam hari. Dijamin malam - malam kamu makin berwarna deh. Gak ada biaya tiket masuk alias gratis. Untuk jam operasional 24 jam. Tertarik berkunjung? Alamatnya berada di Jalan T Amir Hamzah.
4. Taman RTH Dewi Sri
Tempat wisata di Binjai yang menarik lainnya yakni Taman Dewi Sri. Ini merupakan ruang terbuka hijau (RTH) yang dibangun pada tahun 2019 lalu. Tempat ini menghadirkan pemandangan gemericik sungai Mencirim yang membelah Sebagian wilayah pemukiman warga Binjai. Tempat ini juga terdapat sederet rumah warna-warni yang dapat memanjakan mata dan bisa dijadikan spot foto yang kece. Berburu sunset di tempat ini adalah juaranya.
5. Sawah Lukis
Suka wisata alam? Tentu ada juga di Binjai. Di Binjai juga menghadirkan wisata unik dengan memanfaatkan lahan pertanian yang disebut sebagai Sawah Lukis. Tentu ini menjadi tempat wisata yang menarik dengan beberapa spot foto bernuansa alam. Untuk kulinernya juga sangat menarik dengan konsep gubuk buatan yang cukup besar. Ini menjadi salah satu pilihan tepat untuk bersantap kuliner dengan pemandangan asri sawah. Soal harga makanannya tak usah khawatir, yaitu mulai dari 10 ribu rupiah hingga 65 ribu saja. Lokasinya terletak di Gang San Asmat, Cengkeh Turi, Kecamatan Binjai Utara.
6. Kampung Kuliner Binjai
Buat kamu pecinta kuliner wajib banget dating kesini, Kampung Kuliner Binjai. Tentu tempat ini menyajikan beragam masakan khas Sumatera Utara. Menariknya, meja makan di desain semenarik mungkin sehingga memiliki daya Tarik saat berkunjung ke tempat ini. Cocok banget buat foto cantik kulineran. Jam operasionalnya mulai dari jam 11.00 – 23.00 WIB. Lokasinya berada di Jalan Medan-Banda Aceh, Tanah Tinggi, Binjai Timur.
7. Air Terjun Siluman
Suka berenang di alam? Tempat wisata ini cocok banget untuk dikunjungi. Meskipun memiliki nama yang menyeramkan, air terjun ini tidak memiliki kisah mistis sama sekali. Nama “Siluman” diambil karena keberadaan air terjun ini tidak pasti. Pada waktu-waktu tertentu, terutama saat kemarau air terjun ini bisa menghilang. Di lain waktu aliran air terjun ini akan terlihat. Lokasi tempat wisata ini berada di Desa Garunggang, Kec. Sei Binge, Kab. Langkat.
8. Pasar Kaget Binjai
Suka makanan ekstrem? Ini adalah tempat wisata yang cocok untuk kamu yang doyan kuliner ekstrem. Destinasi kuliner di Pasar Kaget sangat ramai diburu para wisatawan pecinta kuliner. Mulai dari makanan kaki lima yang lezat, hingga makanan ekstrem seperti olahan sate katak, hingga olahan babi. Pasar Kaget mulai beroperasi pukul 18.00 – 04.00 WIB. Buat kamu yang tertarik berkunjung, lokasinya berada di Jalan Jenderal Ahmad Yani Nomor 172, Pekan Binjai, Kecamatan Binjai Kota.
9. Kuil Shri Mariamman
Tempat wisata di Binjai lainnya yaitu ada Kuil Shri Mariamman. Objek wisata di Binjai ini merupakan kuil Hindu tertua yang ada di Sumatera Utara. Bangunannya pun memiliki arsitektur yang unik.
Terdapat puluhan patung dewa di bagian atas bangunan dengan berbagai macam bentuknya. Kuil Shri Mariamman hingga saat ini masih digunakan untuk mengadakan upacara keagamaan dan jadi saksi keakraban kehidupan beragaman di Kota Binjai.
Diketahui jika Kuil ini didirikan pada 1884 oleh pendatang dari India dan dibantu oleh warga setempat. Bangunannya dibuat serupa dengan Kuil Hindu yang ada di wilayah India Selatan dan Sri Lanka. Destinasi wisata religi di Binjai ini berada di Kampung Madras atau yang biasa disebut “India Kecil” di Kota Binjai.
10. Pantai Florida
Pantai Florida, namanya mirip dengan negara bagian di Amerika Serikat (AS). Meski disebut pantai, sebenarnya tempat wisata satu ini merupakan pemandian alami dengan sebuah air terjun mini. Pantai Florida juga terkenal dengan air yang sangat jernih dan tempatnya yang alami. Tak heran jika banyak para wisatawan yang berenang dan bermain air di sini. Lokasi Pantai Florida yaitu beralamat di Desa Namu Ukur, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat.
11. Taman Balita Kota Binjai
Nah, rekomendasi tempat wisata di Banjai yang terakhir yaitu Taman Balita Kota Binjai. Ini sangat cocok untuk berlibur ramah bagi anak-anak. Disini tersedia taman bermain yang khusus untuk anak-anak. Tak hanya taman bermain saja yang membuat tempat ini menjadi favorit, namun juga terdapat beragam spesies burung sehingga bisa dijadikan sarana belajar untuk anak-anak. Jika kamu berkunjung ke tempat ini tak akan dikenakan biaya alias gratis. Lokasinya berada di Jl. Veteran, Tangsi, Binjai.
Demikian sederet rekomendasi tempat wisata di Binjai yang instagramable, dan menarik untuk dikunjungi. Dijamin puas dan mengesankan.