Mencengangkan, 8 Fakta Indonesia yang Membuat Bule Terkesan

Wisata di Pulau Nusa Penida, Bali.
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA – Ternyata ada beberapa fakta Indonesia di mata bule yang mungkin jarang kamu sadari. Untuk bule yang datang ke Tanah Air, terutama bagi mahasiswa asing yang berasal dari negara maju seperti Eropa atau Amerika, negara kita ini sering memberikan kejutan yang tidak terduga untuk mereka. Karena di negara mereka jarang dijumpai beberapa hal berikut. 

Optimis RI Bakal Jadi Acuan Standar Pengolahan Material Baterai EV, Anindya Bakrie: Bukan Sekadar Wacana

Konon katanya, negara berkembang seperti Indonesia ini mempunyai berbagai hal yang akan memberikan pengalaman berbeda dari negara asalnya. Walaupun demikian, pengalaman tersebut akan terkesan biasa saja untuk warga lokal. Nah, menyadur dari 12go.asia, berikut ulasan selengkapnya mengenai fakta Indonesia di mata orang bule. 

1. Indonesia Merupakan Rumah untuk Lebih dari 100 Spesies Hewan yang Terancam Punah

2 Polisi di Bali Diperiksa Propam Buntut Pungli ke Bule yang Lapor Kehilangan

Badak Jawa

Photo :
  • Cerita Anda

Indonesia dikenal juga dengan dunia yang hilang dari Asia, Indonesia merupakan sebuah tempat untuk bermain bagi hewan-hewan yang semakin langka, eksotik, dan cantik, tapi perlahan-lahan mencapai tingkat kepunahan yang sangat berbahaya. Satwa-satwa tersebut adalah Harimau Sumatera, Badak Jawa, Komodo, Orang Utan, Anoa, Merak, Penyu, dan lain sebagainya. 

Bule Kolombia Korban Begal di Bali Diperas Polisi saat Buat Laporan, Oknum Diperiksa Propam

Selain itu, yang membuat heran lagi, walaupun Indonesia hanya membentuk 1% dari luas daratan di Bumi, tapi hutan hujannya adalah rumah untuk 10% spesies tumbuhan yang terkenal di seluruh dunia, 12% spesies mamalia ada di Indonesia, dan ada sekitar 17 persen dari seluruh spesies burung yang diketahui. Maka dari itu, fakta Indonesia yang satu ini sangat menarik perhatian para bule untuk mendatanginya. 

2. Bunga Terbesar di Dunia Ada di Indonesia

Bunga Raflesia Arnoldii Mekar dengan 7 Kelopak (Instagram/kpplbengkulu)

Photo :

Fakta Indonesia berikutnya adalah bunga Raflesia Arnoldi yang terkenal dengan bau busuknya saat mekar adalah bunga terbesar di dunia. Bunga berukuran besar ini mayoritas tumbuh di hutan hujan Indonesia dan sangat sulit untuk ditemukan. Setelah berbulan-bulan kuncupnya berkembang, bunga ini hanya akan mekar dalam beberapa hari saja. 

Raflesia Arnoldi memiliki lima kelopak dan tidak mempunyai batang atau daun yang bisa diteliti. Bunga ini bisa tumbuh sampai ukuran 3 kaki dan beratnya mencapai 10 kilogram. Bunga unik ini ditemukan oleh seorang ahli botani dan penjelajah Italia, Dr Odoardo Beccari tahun 1878 di hutan hujan Pulau Sumatera bagian tengah. 

3. Rumah Bagi lebih dari 700 Bahasa dan Dialek Berbeda

Keragaman budaya Indonesia merupakan kekayaan bangsa yang harus dijaga

Photo :
  • vstory

Laman resmi Kemdikbud melaporkan bahwa jumlah bahasa di Indonesia ada sekitar 719 bahasa daerah dan 707 di antaranya masih aktif digunakan oleh masyarakat. Dengan bahasa Indonesia adalah bahasa resmi untuk masyarakat. Provinsi pemilik bahasa terbanyak di Indonesia diduduki oleh Papua dengan sekitar 326 bahasa. Jumlah penduduk di Indonesia saat ini sekitar 269 juta jiwa dan Indonesia juga menjadi negara mayoritas Muslim. 

4. Garis Pantai Terpanjang Kedua di Dunia

Pink Beach di Flores, NTT.

Photo :
  • U-Report

Dengan panjang mencapai 55.716 kilometer, garis pantai dengan pinggiran pohon palem dan dikelilingi dengan karang, fakta Indonesia menempati urutan kedua sebagai pemilik garis pantai terpanjang kedua di dunia setelah Kanada. Jumlah pulau di Indonesia sendiri mencapai 16.771 menurut laman KKP. Sehingga ini adalah alasan mengapa garis pantai di Indonesia bisa panjang. 

5. Tempat Mengamati Komodo di Alam Liar

Taman pulau komodo

Photo :
  • KLHK

Komodo adalah sebuah spesies kadal terbesar di dunia dan makhluk ini memiliki panjang 3 meter. Komodo memiliki ciri khas yang ganas, bersisik dan hanya ada di Indonesia. Hewan ini sebenarnya sangat menakutkan karena memiliki air liur beracun, perawakan besar, dan termasuk hewan karnivora. Mereka tidak jarang berburu dan membunuh hewan yang lebih besar dari ukuran tubuhnya, termasuk manusia. 

6. Rumah untuk Candi Buddha Terbesar di Dunia

Candi Borobudur.

Photo :
  • U-Report

Fakta Indonesia berikutnya adalah memiliki candi Buddha terbesar di dunia. Dibangun sejak abad ke-9, Candi Borobudur berada di Jawa Tengah dan merupakan candi terbesar di dunia dengan memiliki 1.460 panel relief di dindingnya sekaligus menjadi koleksi relief Buddha terbesar dan terlengkap di dunia. 

Candi ini juga memiliki 504 patung Buddha yang didedikasikan untuk Sang Buddha. Tempat ini juga kerap dijadikan sebagai tempat ziarah yang dimulai dari pangkalan, mengikuti jalan setapak candi, dan naik melalui tingkat yang mewakili kosmologi Buddhis. 

7. Orang Indonesia Sangat Ramah

ramah

Photo :
  • U-Report

Fakta Indonesia yang satu ini mungkin sudah banyak diketahui oleh masyarakat luar negeri. Orang Indonesia memang sangat ramah dengan orang-orang yang baru mereka temui, terlebih untuk orang asing. Ketika para bule bertanya di jalan, tentunya akan banyak orang Indonesia yang bersedia mengantarkan ke tujuan. Keramahan ini jarang bule temui di negara lain sampai membuat heran. 

8. Negara Berkembang Pertama yang Mengoperasikan Satelit Domestik

Satelit di luar angkasa.

Photo :
  • Global Times

Negara yang sangat kaya ini menyimpan berbagai rekor menarik di kancah internasional. Usai merilis satelit Palapa pada 8 Juli 1976, Indonesia menjadi negara berkembang pertama di dunia yang melakukan sistem satelit domestiknya sendiri. Palapa merupakan satelit komunikasi suksesi milik Indosat, salah satu perusahaan telekomunikasi Indonesia. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya