10 Tempat Wisata di Bekasi yang Populer dan Kekinian

Snow World International Revo Town
Sumber :
  • Instagram @snowworldinternational

VIVA Tempat wisata di Bekasi rupanya memiliki pesona yang tak kalah kerennya dari kota-kota lainnya lho. Tak hanya Gedung-gedung tinggi yang bisa dikunjungi untuk menikmati liburan. Namun ada wisata alam di Bekasi yang menyuguhkan pesona menarik untuk menghabiskan waktu berlibur kamu. Yuk intip tempat wisata di Bekasi berikut ini.

1. Go! Wet Waterpark Grand Wisata Bekasi

Go! Wet Waterpark Grand Wisata Bekasi

Photo :
  • Go! Wet Waterpark Grand Wisata Bekasi

Tempat wisata di Bekasi yang pertama ada Go! Wet Waterpark Grand Wisata. Tempat wisata ini berlokasi di Jalan Southern Boulevard Kav. 1, Grand Wisata, Bekasi, Jawa Barat. Destinasi tempat wisata di Bekasi yang instagramable dan hits ala keluarga ini menawarkan sejumlah permainan air yang menyenangkan, seperti Go! Boomer, Go! Splash, Go! Twist, dan Go! Wave.
Go! Wet Waterpark Grand Wisata merupakan tempat wisata di Bekasi yang instagramable dan hits dengan beragam fasilitas memadai. Mulai dari wc umum, musala, lobi, area makan, kedai kopi, stan, toko souvenir,dan area parkir. Dengan fasilitas ini, dijamin deh kamu akan betah menghabiskan waktu bersama keluarga di Go! Wet Waterpark Grand Wisata. Jam operasional wisata ini yaitu pada hari Sabtu dan Minggu pukul 09.00-16.00 WIB. Untuk harga tiketnya sebesar Rp100 ribu per orang. Untuk bulan Desember ini ada promo menarik, yaitu tiket hanya Rp75.000 saja.

2. Snow World International Revo Town

Snow World International Revo Town

Photo :
  • Instagram @snowworldinternational

Tempat wisata di Bekasi selanjutnya ada Snow World International Revo Town. Tempat ini sangat instagramable dan hits. Jika kamu berkunjung ke tempat ini kamu akan merasakan pengalaman yang tak terlupakan. Di tempat ini, para pengunjung bisa menikmati sensasi dinginnya salju. Bukan itu saja, di tempat wisata di Bekasi yang instagramable dan hits ini ada wahana bermain lempar bola salju dan seluncur es yang dapat kamu mainkan bersama buah hati. Snow World International Revo Town juga menawarkan sejumlah spot foto instagrammable yang bisa dijadikan sebagai latar belakang foto.

Jika kamu ingin mengunjungi Revo Town Mall Bekasi, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya tiket masuk. Karena free alias gratis untuk mengunjungi dan jalan-jalan di tempat menarik satu ini. Namun jika kamu ingin menikmati spot Snow World yang ada, terdapat biaya retribusi yaitu sebesar Rp50.000/orang untuk anak-anak dengan tinggi max 140 cm, untuk dewasa dengan tinggi badan lebih dari 140 cm harus membayar sebesar Rp60.000/orang. (Harga retribusi untuk menikmati wahana dunia salju di Snow World Revo Town Mall Bekasi bisa berubah sewaktu-waktu).

Sedangkan untuk operasional wisata dari tempat ini buka setiap hari mulai dari jam 10.00 – 22.00 WIB. Lokasinya berada di Mall Revo Town Bekasi Jawa Barat, Snow World International. Untuk lokasi dari Revo Town Mall sendiri berada di Jl. Jend. Ahmad Yani, Pekayon Jaya, Kec. Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat.

3. Curug Parigi

Curug Parigi, Bekasi.

Photo :
  • U-Report

Curug Parigi merupakan tempat wisata di Bekasi yang instagramable dan kekinian dengan bentuk yang unik, menyerupai air terjun Niagara di Amerika. Bentuknya tidak menyerupai air terjun biasanya, yang begitu tinggi, tapi lebih melebar. Bahkan karena kemiripannya dengan Air terjun Niagara, curug Parigi ini dijuluki dengan julukan Little Niagara Bekasi.

Popularitas tempat wisata di Bekasi ini mulai dikenal sekitar tahun 2000 lalu karena lokasi air terjun relatif tersembunyi dan belum diketahui banyak wisatawan. Meskipun aliran air tidak sejernih dulu lagi, namun suara gemericik air yang muncul tetap saja mampu memberikan efek yang menenangkan pikiran. Untuk mengunjungi objek wisata ini, pengunjung cukup membayar tiket kendaraan saja. Curug Parigi ini berlokasi tidak jauh dari Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang. Curug ini dapat dijangkau hanya dengan satu jam dari Jakarta.

4. Pantai Muara Gembong

Pantai Muara Gembong

Photo :
  • Instagram @metropolitanpark.compactcity

Pemandangan hutan Mangrove akan menyapa kamu ketika tiba di Pantai Muara Gembang, Bekasi. Mata pencaharian masyarakat sekitar adalah sebagai nelayan dan budidaya ikan laut. Banyak anak yang bermain di tempat wisata di Bekasi yang populer ini sehingga membuat suasananya menjadi seru. Kamu juga bisa menikmati sunset dan sunrise di Pantai Muara Gombang ini karena pemandangannya sangat bagus sekali. Untuk masuk ke tempat wisata ini tidak dikenakan tiket masuk, pengunjung hanya perlu membayar tarif parkir kendaraan dan sewa perahu saja. Sewa perahunya hanya Rp20.000. Pantai Muara Gembong untuk jam operasionalnya yaitu mulai buka pukul 08.00 - 18.00 WIB. Alamatnya yaitu Pantai Bahagia, Muara Gembong, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia, 17730.

5. Saung Ranggon

Saung Ranggon Bekasi

Photo :
  • Instagram @takaitu.id

Saung Ranggon ini merupakan tempat wisata di Bekasi berupa sebuah gubuk yang terletak di Cikedokan, Cikarang Barat. Saung Ranggon dibangun sekitar abad ke-16 oleh Pangeran Rangga. Saung Ranggon mempunyai nilai sejarah yang tinggi. Hal ini terlihat jelas dari ornamen asli peninggalan zaman kerajaan. Walaupun ukuran tempat wisata di Bekasi yang instagramable dan hits ini tidak begitu besar, suasana di sekitarnya sangat nyaman. Udaranya yang sejuk dan relatif bersih ini sangat cocok untuk relaksasi. Objek wisata ini dibuka untuk umum selama 24 jam. Meski tidak ada jam buka atau jam tutup yang diberlakukan, namun pengunjung tidak diperkenankan masuk ke dalam saung pada malam hari.

6. Klenteng Hok Lay Kiong

Liburan Hemat Setelah Nyoblos: 3 Tempat Wisata Ini Kasih Diskon Spesial Pakai Jari Bertinta

Semarak Imlek di Klenteng ‘Hok Lay Kiong’

Photo :
  • VIVAnews/ Erik Hamzah

Di Bekasi juga terdapat klenteng tertua yang bisa kamu kunjungi. Klenteng ini sudah ada sejak 400 tahun yang lalu dan didominasi dengan warna merah terang. Walaupun sudah beberapa kali renovasi, tempat wisata di Bekasi berupa klenteng ini tetap memiliki arsitektur khas Tionghoa yang kental. Jika kamu datang saat perayaan Imlek, maka akan ada pertunjukan barongsai juga. Jam Operasional Klenteng Hok Lay Kiong ini mulai buka jam 05.00 – 23.00 WIB. Untuk alamatnya berada di Jalan Kenari 1, Desa Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi.

Kompaknya Satu Keluarga di Batu Bara Tidak Patut Dicontoh, Jadi Bandar dan Pengedar Narkoba

7. Jembatan Cinta Marunda

Jembatan Cinta Marunda

Photo :
  • Dok.Bekasikab.go.id
6 Drama Korea yang Mengisahkan tentang Makna Keluarga

Jembatan Cinta Marunda terkenal mirip dengan jembatan yang ada di Pulau Seribu. Dikenal juga sebagai Jembatan Muara Tawar karena lokasinya berdekatan dengan tempat pelelangan ikan Muara Tawar. Posisi tempat wisata di Bekasi ini tepatnya berada di daerah Tarumajaya, Bekasi.

Jembatan ini cukup menarik karena strukturnya terbuat dari kayu dengan cat warna-warni. Dari jembatan, kamu dapat menatap lautan luas. Dijamin kamu bakalan betah disini dengan semilir angin laut. Lokasi tempat wisata di Bekasi ini juga cocok untuk memancing. Jika hanya ingin sekadar menikmati keindahan laut kamu bisa duduk bersantai di gazebo yang dikelilingi pohon mangrove. Jangan lewatkan juga kuliner olahan ikan dan makanan laut lain di warung yang ada di sekitar.

Tidak perlu khawatir soal tiket masuk jika ingin berkunjung ke objek wisata ini karena tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis. Pengunjung cukup membayar parkir dan naik perahu atau sepeda air. Alamatnya berada di Segarajaya, Tarumajaya, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia, 17218. 

8. Hutan Kota

Hutan Kota Bekasi

Photo :
  • Dok.Bekasikota.go.id

Bekasi yang dikenal dengan kawasan pemukiman dan industrinya ini ternyata memiliki sebuah hutan kota yang nyaman untuk dikunjungi saat akhir pekan, lho. Apalagi sebentar lagi akan menikmati libur natal dan tahun baru. Tempat wisata di Bekasi ini berlokasi di Desa Margahayu, Bekasi Selatan.
Tempat tempat wisata di Bekasi dibuka pada tahun 2012 dan memiliki luas sekitar 2 hektar. Di tempat wisata di Bekasi ini terdapat banyak pepohonan dan udaranya relatif sejuk. Kegiatan yang bisa kamu lakukan antara lain piknik, bersepeda dan melihat penangkaran burung merpati dan kutilang.

9. Rainbow Garden

Rainbow Garden Bekasi

Photo :
  • Instagram @rainbowgarden.harapanindah

Tempat wisata di Bekasi yang satu ini cocok banget untuk menghabiskan weekend bareng keluarga, karena konsepnya ramah anak. Kamu bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan di sana. Ada spot foto Instagramable, area bermain anak seperti bom-bom car, hingga area kuliner. Terdapat pula fasilitas karaoke outdoor buat kamu yang pengin menyalurkan bakat terpendam tampil di depan umum. Raibow Garden buka setiap hari selama pukul 11.00-22.00 dan tarif masuknya cuma Rp5.000 saja. Lokasinya berada di Kavling Central Niaga VI, Blok SN 6-8 Nomor 11, Jl. Harapan Indah Boulevard, Tarumajaya, Bekasi.

10. Rumah Pohon Jatiasih

Rumah Pohon Jatiasih

Photo :
  • Instagram @liputanwisata_bekasi

Rekomendasi tempat wisata di Bekasi yang terakhir ini cocok buat healing sendirian ataupun bersama keluarga. Objek wisata keluarga sekaligus wisata alam di Bekasi ini menyajikan pemandangan alam yang asri. Di tempat wisata Bekasi satu ini, kamu bisa berjalan santai dibawah rindangnya pepohonan, menikmati panorama danau sekaligus memancing. Berbagai rumah pohon juga tersedia di komplek wisata Bekasi ini untuk bersantai bersama keluarga. Untuk tiket masuknya terbilang masih terjangkau, yaitu Rp70.000 saja. Jam operasionalnya buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB. Lokasinya berada di Jl Raya Parpostel, Jatiasih, Bekasi.

Itulah sederet tempat wisata di Bekasi yang sangat cocok untuk kamu menghabiskan waktu berlibur. Apalagi sebentar lagi akan menikmati libur natal dan tahun baru.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya