7 Fakta Unik Arab Saudi yang Jarang Diketahui, No 3 Mengerikan!

Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud di Festival Janadriyah, Riyadh, Arab Saudi. (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout

VIVA – Arab Saudi merupakan negara terbesar di Asia yang menempati urutan kelima secara geografis. Negara yang mempunyai luas 2,15 juta km2 ini menjadi tempat untuk dua tanah suci dalam ajaran agama Islam. Arab Saudi berada dalam pimpinan Raja Salman dan menjadi sebuah Kawasan pengekspor dan penghasil minyak tertinggi di dunia. Selain itu, Negara Arab ini menjadi salah satu destinasi impian untuk semua umat Islam.

Hal ini karena mereka berharap dapat berkunjung ke Mekkah untuk melaksanakan ibadah haji dan umroh. Meski kerap ramai dan penuh, sampai saat ini hanya umat muslim yang dapat berkunjung ke sana untuk melaksanakan ibadah. Selain tidak membuka visa untuk turis, terdapat banyak sekali hal unik yang hanya dimiliki oleh Arab Saudi. Nah, berikut berikut adalah fakta unik Arab Saudi yang disadur dari berbagai sumber.

Lantas Apa Saja Fakta Unik Arab Saudi?
1. Nama Maya dan Elaine

Ayah dan bayi yang tertidur.

Photo :
  • U-Report

Nama memang mempunyai arti yang tidak bisa dibantahkan. Lantaran terdapat banyak nama unik yang nantinya disangka bisa merubah hidup si pemilik nama, ada juga yang bisa memberikan berkah untuk para pemiliknya. Namun, fakta unik Arab Saudi yang pertama adalah melarang nama ‘Maya’ dan ‘Elaine’.

Untuk nama Elaine ini dilarang lantara berhubungan anggota kerajaan seperti Elis, Candi Lor Raden, dan Linda. Sementara itu, untuk nama Maya juga dilarang karena mempunyai arti menyembah, memuja, dan budak dari Nabi. Selain itu, ada 50 nama lain yang juga dilarang di negara Arab, umumnya nama yang dilarang tersebut berkaitan dengan kerajaan, nama non muslim, atau yang bertentangan dengan agama Islam.

2. Merokok

Ilustrasi jangan merokok di pantai

Photo :
  • Pixabay

Sudah bukan rahasia lagi bila negara Arab begitu mengharamkan rokok. Merokok begitu diharamkan dan dilarang apalagi di tempat umum, perkantoran, di wilayah masjid atau tempat ibadah, fasilitas kesehatan, pendidikan, olahraga, kebudayaan, transportasi umum, dan tempat yang lainnya. Bahkan di negara ini terdapat sebuah komite khusus pengendalian tembakau, dan apabila ketahuan merokok, akan dedenda sekitar 18 juta rupiah!

3. Algojo

Abdallah Al-Bishi, Algojo Arab Saudi

Photo :
  • worldmeet.us

Salah satu faktor dari negara Arab yang hampir seluruh orang mematuhi aturan adalah adanya hukuman mati dengan cara dihukum pancung atau dipenggal kepalanya. Para terpidana mati umumnya adalah seorang pembunuh atau penyelundup narkoba. Hukuman ini dilaksanakan secara langsung oleh orang yang dinamakan sebagai algojo.

Seorang algojo baru biasanya akan diuji dengan mengeksekusi terpidana hukuman ringan, gajinya dibilang paling rendah di antara pegawai pemerintahan. Salah seorang algojo yang paling terkenal bernama Abdullah bin Said, yang diwarisi oleh ayahnya kemudian diwariskan kembali kepada anaknya. Akan tetapi, menurut berita yang beredar hukuman ini akan diganti dengan tembak mati karena semakin sedikitnya yang mau menjadi algojo di Arab Saudi.

4. Sholat

Umat Muslim melakukan Tawaf keliling Kakbah sebagai bagian dari pelaksanaan ibadah Umroh di Masjidil Haram, Makkah Al Mukarramah, Arab Saudi

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aji Styawan

Ketika memasuki waktu sholat, tidak sedikit umat Islam yang masih mengabaikannya. Nah, fakta unik Arab Saudi adalah ketika adzan berkumandang hampir semua kegiatan diberhentikan sementara, apalagi Kota Makkah yang dikatakan sebagai kita penunggu sholat. Seluruh tempat ibadah di Makkah akan penuh dengan orang yang akan melaksanakan sholat.

Terlambat melakukan shilat merupakan sebuah hal yang sangat ditakuti, bukan karena hukumannya, tapi karena tidak akan mendapatkan tempat untuk melaksanakan sholat. Oleh karena itu, banyak orang yang harus melaksanakan sholat di tempat umum, mulai dari pertokoan, halaman masjid, atau tempat lain karena tidak masuk ke dalam masjid.

5. Pakaian Dalam

Bra/pakaian dalam.

Photo :
  • Pixabay/jackmac34

Aturan untuk menjual pakaian dalam di negara ini cukup unik. Tahun 2012 silam, Arab Saudi mengeluarkan sebuah aturan melarang seorang pria menjual pakaian dalam perempuan. Bahkan, pemerintah setempat sudah mengerahkan para petugas untuk mengecek ke pusat perbelanjaan supaya tidak ada yang melanggar aturan tersebut.

Setiap aturan tentu ada sisi baik dan buruknya. Sisi buruknya adalah setiap pertokoan harus mengganti pekerja laki-laki dengan seorang perempuan, sedangkan sisi baiknya adalah seorang perempuan yang akan membeli pakaian dalam tidak akan merasa canggung. Hal ini juga akan memberikan peluang besar kepada perempuan untuk bisa bekerja di luar rumah.

6. Film Harry Potter Dilarang di Arab Saudi

AQUA & DMI Beri Kesempatan Ibadah Umrah bagi 20 Khadimatul Masjid dari 6 Provinsi di Indonesia

Karakter Harry Potter

Photo :
  • warnerbros.co.uk

Praktik Sihir atau Nujum dipandang sebagai salah satu kekufuran dalam agama Islam. Ilmu perbintangan dan juga ramalan dipandang sebagai pengakuan atas pengetahuan pada ilmu gaib. Diriwayatkan dalam hadis Abu Dawud, Ibnu Majah dan Imam Ahmad, Rasulullah SAW bersabda “barangsiapa mengambil ilmu perbintangan maka ia berarti telah mengambil salah satu cabang sihir yang akan bertambah dan terus bertambah.”

Momen Unik: Prabowo Disambut Wanita Berjejer Sambil Kibaskan Rambut Saat Kunjungan ke UEA

Meskipun demikian, ada juga ilmu astronomi yang juga tidak terlarang, yaitu ilmu tafsir seperti masuknya bulan baru atau hilal, arah kiblat, waktu sholat, sampai pergantian musim. Seluruhnya tidak terlarang dengan landasan tersebut. Akan tetapi, film Harry Potter tetap dilarang tayang di negara ini karena dipandang membawa nilai kekufuran.

7. Larangan

Iran: Wanita dan Anak Peremuan di Gaza Hadapi Kekerasan yang Belum Terjadi Sebelumnya

Perempuan Arab Saudi saat bekerja di kantor.

Photo :
  • CNN.com

Negara Arab Saudi menerapkan beberapa aturan khusus untuk warga negara perempuan, seperti larangan keluar rumah bila tak memperoleh izin dari suami. Ketika berkaitan dengan hukum dan perempuan ingin menggugat, maka ia membutuhkan setidaknya 6 orang saksi pria. Perempuan juga dilarang menerima tamu di rumahnya.

Bahkan, zaman dahulu perempuan dilarang bekerja keluar rumah, berkendara, menonton konser, dan pertandingan olahraga. Akan tetapi, peraturan tersebut sudah dicabut, saat ini perempuan sudah diperbolehkan untuk menonton konser, pertandingan, dan berkendara. Selain itu, perempuan juga dilarang menggunakan pakaian ketat dan harus memakai jilbab yang tidak terlalu berwarna.

Menteri Agama Nasaruddin Umar bertemu dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi

Menag RI dan Menhaj Saudi Bertemu di Masjidil Haram, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat

Menag akan berkunjung ke Madinah pada 25 November 2024. Menag dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada 26 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024