Deretan Masjid Mewah di Singapura

Deretan Masjid Mewah di Singapura
Sumber :

VIVA – Apakah kalian pernah takut jika kalian ke Singapura dan kesulitan mencari masjid? Tak usah khawatir kawan-kawan karena sangat gampang mendapati masjid dan juga masjid di Singapura tak kalah bagusnya dengan di Indonesia! Kunjungi lah masjid-masjid berikut ini jika Anda ingin beribadah di Singapura.

Retno Marsudi Diangkat Jadi Direktur Perusahaan Singapura Gurin Energy

Masjid Sultan
Masjid Sultan

Tak asing lagi dengan tempat ibadah yang amat terkenal ini? Terletak di Kampong Glam, ini adalah masjid pertama yang di bangun di Singapura pada tahun 1826 lalu! Selain untuk beribadah dan acara keagamaan yang diselenggarakan di sini, tempat ini adalah tempat wisata juga bagi para turis.

Menag Ajak Masyarakat Rayakan Tahun Baru dengan "Dekonsentrasi Jalanan"

Akan ada tour guide yang akan memandu kalian dalam bahasa Melayu, Inggris, Tionghoa dan Jepang. Selain itu, kalian bisa jalan-jalan di Kampong Glam yang sangat dekat dengan Masjid Sultan. Ada pernak-pernik dan makanan yang bisa kalian cicipi!

Alamat: 3 Muscat St

Viral Sepasang Kekasih Kepergok Sedang Asyik Kelonan di Masjid

Cara ke sini: Turun di stasiun MRT Bugis dan keluar lewat Exit B. Jalan 10 menit dengan belok kanan ke North Bridge Road lalu ke kiri di jalan yang sama yaitu North Bridge Road.

Masjid Hajjah Fatimah
Masjid Hajjah Fatimah

Perpaduan arsitektur bangunan Eropa, Tionghoa dan Melayu akan terlihat jelas jika kalian memasuki bangunan ini. Dibangun oleh seorang pengusaha kaya bernama Hajjah Fatimah, tempat ibadah ini sungguh unik dan menarik.

Kalian akan mendapati tempat ibadah yang luas, lantai-lantai yang indah dengan lapisan porselen dan ukiran-ukiran kayu di sepanjang dindingnya. Jika kalian penat dengan keadaan di luar, kalian bisa berjalan-jalan atau duduk-duduk di taman yang indah dan asri yang ada di dalamnya.

Alamat: 4001 Beach Rd

Cara ke sini: ambil bus nomor 961 dari People’s Park Complex lalu turun di Opp Golden Mile Complex. Setelah itu berjalan kaki lah hanya 3 menit ke tempat tujuan.

Masjid Abdul Gafoor
Masjid Abdul Gafoor

Megah, indah dan berseni tinggi adalah kata-kata yang pas untuk mencerminkan lokasi bersejarah ini. Ukiran-ukiran kaligrafi yang ada di sepanjang gedung ini adalah ciri khasnya dan membuat masjid ini semakin cantik. Tempat ibadah ini sangat di dominasi dengan warna kuning dan hijau yang khas India.

Ruangan ibadah sangat cocok bagi kalian yang ingin beribadah dengan khusyuk. Sangat cocok bagi kalian yang menginap di daerah Bugis dan Little India untuk beribadah di Masjid ini. Kalian tidak perlu membayar untuk masuk ke sini, tetapi jika kalian ingin memberi sesuai keinginan hati, kalian bisa memberikannya di kotak amal yang tersedia di masjid ini.

Alamat: 41 Dunlop St

Cara ke sini: Turun di stasiun MRT Jalan Besar dan ambil Exit B. Lalu berjalan kaki lah selama 3 menit ke jalan Dunlop dan kalian akan sampai di masjid yang indah ini.

Jadi bagaimana? Dari semua tempat ibadah di atas, manakah yang kalian tertarik untuk kunjungi? Tinggalkan komentar kalian di bawah ya!

Mau cari tempat belanja murah lainnya? Coba jelajahi Singapura dengan buku petunjuk wisata yang sudah dilengkapi dengan stasiun-stasiun MRT dan moda transportasi umum lainnya. Unduh di sini dan dapatkan juga jalur-jalur lain yang bisa diakses bis kota.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya