Ada Kampung KopiNesia di Malang
- timesindonesia
Potensi kopi di Kabupaten Malang yang melimpah ruah, membuat Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik 2019 Unira Malang bersama Pokdarwis Tirtoyudo menginisiasi Kampung KopiNesia.
Keberadaan Kampung KopiNesia untuk mewadahi ragam potensi di Kabupaten Malang, salah satunya di Tirtoyudo.
Selain itu, juga mewadahi potensi kopi dari kata petani
"Branding nama kopi Tirtoyudo, sempat tenggelam, bahkan dicap nama kopi lain. Kopi Tirtoyudo harus muncul dengan berbagai penguatan serta ikhtiar bersama masyarakat Tirtoyudo,” ujar Pengurus Pokdarwis Tirtoyudo, Romli Muar kepada TIMES Indonesia, Minggu (17/3/2019)
Dia menambahkan bahwa ikhtiar tersebut, salah satunya adalah menginisiasi Kampung KopiNesia Tirtoyudo yang salah satu bentuknya mendirikan Omah Kopi.
Hal ini terwujud berkat kerjasama dengan Mahasiswa Unira.
"Omah Kopi merupakan sebuah tempat tidak besar namun menawarkan banyak hal di dalamnya. Tentunya saya berterimakasih atas partisipasi dari mahasiswa Unira atas pendirian Kampung KopiNesia dan Omah Kopi ini," tuturnya