Maskapai Ini Hubungkan Wisata Jawa Timur dan Malaysia

Wisata Muara Bengawan Solo di Desa Pangkah Wetan, Jawa Timur
Sumber :
  • VIVA/Nur Faishal

VIVA – Maskapai berbiaya hemat Citilink Indonesia kembali memperluas konektivitas dengan menambah jaringan penerbangan internasionalnya di Asia dengan membuka rute Surabaya - Kuala Lumpur, mulai Rabu 30 Januari 2019.

Terpopuler: Baret Merah Hengki Haryadi, Gus Miftah Bagi-bagi Uang, dan Pilot Citilink Selingkuh

“Pembukaan rute ini merupakan salah satu strategi perusahaan untuk memperluas jaringan penerbangan internasional sehingga memantapkan eksistensi Citilink Indonesia sebagai maskapai berbiaya hemat terkemuka di kancah internasional khususnya di kawasan Asia,” kata Pjs. VP Sales & Distribution Citilink Indonesia, Amalia Yaksa, dalam siaran persnya yang diterima VIVA, Kamis 31 Januari 2019.

Amalia menambahkan bahwa dengan adanya rute penerbangan baru ini diharapkan dapat meningkatkan minat wisatawan lokal maupun mancanegara sehingga dapat mendukung akselerasi pertumbuhan sektor pariwisata dan juga meningkatkan aksesibilitas di kedua wilayah tersebut.

Heboh Kabar Pilot dan Pramugari Selingkuh, Citilink Tak Izinkan Keduanya Terbang

Pembukaan rute penerbangan Surabaya - Kuala Lumpur ini membidik para wisatawan regional serta business travelers serta para pelajar yang hendak berangkat ke Kuala Lumpur atau kembali ke Surabaya. Adapun target keterisian untuk rute internasional ke 4 ini diharapkan dapat mencapai 84 persen.

Jadwal penerbangan Surabaya - Kuala Lumpur beroperasi setiap hari dengan nomor penerbangan QG 522 akan berangkat dari Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya pada pukul 11.55 WIB dan tiba di Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur pukul 15.30 WIB waktu setempat.

Garuda Indonesia dan Capital A Sepakati Kerja Sama Perluas Jaringan Rute Citilink-AirAsia

Untuk rute sebaliknya, pesawat dengan nomor penerbangan QG 523 akan berangkat dari Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur pada pukul 16:35 waktu setempat dan kembali tiba di Bandar Udara Internasional Juanda pukul 18.30 WIB.

Penerbangan Surabaya - Kuala Lumpur akan menggunakan pesawat ukuran sedang Airbus A320 dengan kapasitas angkut sebanyak 180 penumpang. (fin)


 

Direktur Utama Citilink Dewa Rai di Bandara Soetta

Citilink Tebar Diskon dan Tiket Pesawat Gratis di Hari Pelanggan Nasional

Dalam memperingati Hari Pelanggan Nasional, maskapai Citilink melakukan sejumlah kegiatan untuk memberikan service tambahan bagi para penumpang dan calon penumpang.

img_title
VIVA.co.id
4 September 2024