Ikon Wisata Jepang Ini Akan Musnah

Wisata di Kota Tokyo, Jepang.
Sumber :
  • VIVA/Syahrino Putama

VIVA – Jepang bukan hanya menawarkan keindahan alam dan budaya yang menarik bagi para wisatawan. Negeri berjuluk Matahari Terbit ini pun memiliki beragam jenis wisata yang membuat orang berdecak kagum.

Salah satu wisata yang menarik untuk dikunjungi adalah menyaksikan lelang ikan tuna setiap subuh di Pasar Ikan Tsukuji, Tokyo. Namun sangat disayangkan atraksi ini tidak bisa lagi disaksikan mulai 11 Oktober mendatang.

Sebab, setelah lebih dari 80 tahun beroperasi, lokasi Tsukuji ini akan dipindahkan ke Toyosu, tempat bekas pabrik gas.

Pemindahan lokasi lelang ikan ini lantaran beberapa tahun terakhir bangunan semakin tua. Hal ini mendorong pengguna untuk menyuarakan kekhawatiran mereka tentang ketahanan gempa, sanitasi dan keselamatan kebakaran.

Rencana untuk memindahkan Tsukiji semula dijadwalkan untuk tahun 2016, tetapi beberapa sempat mengalami penundaan, lantaran penemuan kontaminasi tanah di Toyosu.

Pemindahan lokasi pasar lelang ini juga karena Tsukiji akan diubah menjadi pusat transportasi selama Olimpiade 2020 di Tokyo.

Diketahui, berdasarkan informasi dari laman Asia One, pasar yang telah dibuka sejak 1935 ini memang terkenal dengan kegiatan lelang tuna setiap hari.

Tuna ini ditangkap dari seluruh dunia untuk kemudian digunakan oleh semua orang mulai dari chef bintang Michelin hingga toko kaki lima biasa.

Jalan-jalan ke Desa Tradisional Jepang di Kaki Gunung Fuji

Tempat ini sendiri merupakan tempat yang wajib dikunjungi oleh wisatawan setiap kali berkunjung ke ibukota Jepang ini. Setiap harinya pada pukul 05.3, sebanyak 120 wisatawan akan memadati tempat ini untuk menyaksikan lelang ikan.

Saking ramainya tempat ini para wisatawan pun rela antre sejak pukul 02.00 untuk menyaksikan lelang ikan. Namun sayangnya, akses ke lelang tuna akan berakhir pada 15 September. 

Indahnya Pemandangan Bukit Warna Warni di Lake Ashi Jepang

Nantinya pemerintah kota Tokyo akan membuka dek bagi pengunjung, dan juga akan ada lorong khusus bagi para wisatawan di mana mereka akan dapat menyaksikan lelang tuna melalui dinding kaca.

Pasar Tsukiji menangani 480 jenis makanan laut senilai US$ 14 juta setiap harinya. Selain itu pasar ini juga menyuguhkan 270 jenis buah dan sayuran segar sejak pembukaannya. (ase)

Jalan-jalan ke Shuri Castle di Okinawa Jepang
Ilustrasi liburan private tour ke Jepang

Private Tour Anti Ribet, Pilihan Ideal Trip Ke Jepang

Di private tour ini, konsumen bisa request untuk menyusun jadwal, destinasi, dan aktivitas sesuai dengan keinginan.

img_title
VIVA.co.id
7 Februari 2024