Backpacking Bagus untuk Pengembangan Diri
- abc
Backpacking sudah menjadi fenomena yang dilakukan banyak orang. Berlibur selama beberapa bulan sambiil meninggalkan sekolah atau pekerjaan yang sudah ada.
Apakah kegiatan ini hanya membuang-buang waktu dan uang saja, ataukah ini ada gunanya bagi pengembangann pribadi?
Sam Huang, seorang profesor bidang pariwisata di Universitas Edith Cowan di Perth, mulai meneliti dampak backpacker-an pada individu dan juga meneliti apakah prasangka tersebut benar-benar berlaku.
Apakah gagasan bahwa backpacker-an hanya melulu soal keluar dari rutinitas kerja dan memandang sepele terhadap manfaatnya ternyata amat jauh dari kenyataan.
"Jika kami tidak mempelajari kelompok ini, orang-orang hanya akan mengatakan mereka pergi untuk bersenang-senang, untuk kesenangan," kata Profesor Huang.
"Tapi backpacker-an mungkin lebih dari itu."
Professor Sam Huang dan koleganya meneliti bagaimana backpacking mempengaruhi pengembangan diri seseorang.
ABC Radio Perth: Emma Wynne