Erupsi Gunung Agung, Puluhan Penerbangan AirAsia Dibatalkan

AirAsia
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Sejumlah jadwal penerbangan maskapai mengalami gangguan akibat erupsi Gunung Agung pada Kamis 28 Juni 2018. Maskapai AirAsia mengumumkan sejumlah penerbangannya ikut terdampak sehingga terpaksa dilakukan pembatalan penerbangan yang direncanakan tiba di dan berangkat dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai (DPS), Bali.

Akhirnya, AirAsia Luncurkan Lima Rute Domestik Baru

Setidaknya ada 22 penerbangan yang mengalami pembatalan penerbangan dan lima penerbangan mengalami penundaan. 

Head of Communications AirAsia Indonesia, Baskoro Adiwiyono, menyatakan AirAsia akan menginformasikan status penerbangan terkini kepada penumpang yang terkena dampak melalui email dan SMS. 

Gunung Agung Erupsi Minggu Malam, Muntahkan Lava Pijar 3 Km

"AirAsia mengimbau semua penumpang untuk memperbarui nomor telepon dan alamat email yang terdaftar di www.airasia.com agar dapat senantiasa dihubungi untuk mendapatkan informasi terkini terkait status penerbangan," katanya seperti yang dikutip dari siaran persnya. 

AirAsia.

Gunung Agung Kembali Erupsi, Abu Vulkanik Terlontar Setinggi 2 Km

Baskoro menambahkan, penumpang yang penerbangannya dibatalkan dapat memilih salah satu dari pilihan layanan kompensasi (Service Recovery Options). Seperti ubah jadwal penerbangan, dan pengembalian penuh senilai harga tiket. 

Berikut ini daftar penerbangan yang terdampak pada hari ini seperti yang dikutip VIVA dari rilis yang diterima Kamis sore. 

1. Nomor Penerbangan AK370 dari Kuala Lumpur ke Bali (Dibatalkan)

2. Nomor Penerbangan AK371 dari Bali ke Kuala Lumpur (Dibatalkan)

3. Nomor Penerbangan AK378 dari Kuala Lumpur ke Bali (Dibatalkan)

4. Nomor Penerbangan AK379 dari Bali ke Kuala Lumpur (Dibatalkan)

5. Nomor Penerbangan FD398 dari Bangkok - Don Mueang ke Bali (Ditunda hingga 29 Juni 2018 09:00).

6. Nomor Penerbangan FD399 (29 Juni 2018) dari Bali ke Bangkok (Ditunda hingga pemberitahuan lebih lanjut.)

7. Nomor Penerbangan QZ507 dari Singapura ke Bali (Ditunda hingga pemberitahuan lebih lanjut.)

8. Nomor Penerbangan QZ508 dari Bali ke Singapura (Dibatalkan)

9. Nomor Penerbangan QZ509 dari  Singapura ke Bali (Dibatalkan)

10. Nomor Penerbangan QZ536 dari Bali ke Perth (Dibatalkan)

11. Nomor Penerbangan QZ537 dari Perth ke Bali (Dibatalkan)

12. Nomor Penerbangan QZ545 dari Perth ke Bali (Ditunda hingga pemberitahuan lebih lanjut.)

13. Nomor Penerbangan QZ554 dari Bali ke Kuala Lumpur (Dibatalkan)

14. Nomor Penerbangan QZ555 dari Kuala Lumpur ke Bali (Dibatalkan)

15. Nomor Penerbangan QZ557 dari Kuala Lumpur ke Bali (Ditunda hingga pemberitahuan lebih lanjut)

16. Nomor Penerbangan QZ7533 dari Bali ke Jakarta (Dibatalkan)

17. Nomor Penerbangan QZ7534 dari Jakarta ke Bali (Dibatalkan)

18. Nomor Penerbangan XT7516 dari Jakarta ke Bali (Dibatalkan)

19. Nomor Penerbangan XT7517 dari Bali ke Jakarta (Dibatalkan)

20. Nomor Penerbangan XT7518 dari Jakarta ke Bali (Dibatalkan)

21. Nomor Penerbangan XT7519 dari Bali ke Jakarta (Dibatalkan)

22. Nomor Penerbangan XT7522 dari Jakarta ke Bali (Dibatalkan)

23. Nomor Penerbangan XT7523 dari Bali ke Jakarta (Dibatalkan)

24. Nomor Penerbangan XT7624 dari Surabaya ke Bali (Dibatalkan)

25. Nomor Penerbangan XT7625 dari Bali ke Surabaya (Dibatalkan)

26. Nomor Penerbangan Z2231 dari Manila ke Bali (Dibatalkan)

27. Nomor Penerbangan Z2232 dari Bali ke Manila (Dibatalkan).

Maskapai AirAsia.

Transformasi Bisnis ke Digital, airasia.com Beri Diskon 50 Persen

Aplikasi airasia.com layani 15 lini bisnis perjalanan dan gaya hidup.

img_title
VIVA.co.id
13 Oktober 2020