Aplikasi untuk Bantu Wisatawan Muslim Temukan Kuliner Halal

Platform traveling Have Halal, Will Travel
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Saat bepergian ke luar negeri, kadangkala sulit  bagi wisatawan muslim menemukan makanan halal di negara minoritas muslim. Seringkali seorang wisatawan muslim harus mencari informasi makanan halal berdasarkan informasi yang terbatas.

Bernilai Fantastis, Sandiaga Uno Minta Tingkatkan Penyediaan Produk Halal

Tapi kini tak perlu khawatir, sebuah chatbot dari Microsoft Indonesia bisa membantu Anda menemukannya tempat makanan halal yang enak di luar negeri. Chatbot Sofia diciptakan oleh platform traveling Have Halal, Will Travel (HHWT) untuk melayani pengguna mencari pilihan makanan halal di luar negeri. Chatbot ini memiliki fitur bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. 

Platform ini menghadirkan setiap rekomendasi dari komunitas kotributor untuk membantu wisatawan menemukan makanan halal lokal terbaik, tempat ibadah, dan destinasi wisata di berbagai belahan dunia. Platform ini membantu jutaan wisatawan Muslim di Singapura, Malaysia, dan Indonesia merencanakan perjalanannya ke destinasi-destinasi populer seperti Hong Kong, Jepang, Inggris, Australia, dan Korea Selatan. 

Kini, Ada Wisata Halal yang Digabungkan dengan Umroh

Traveling sambil kuliner.

“Satu hal yang kami ingin tingkatkan untuk chatbot kami adalah sistem pencarian dan responsnya, untuk memberikan pengertian yang lebih baik bagi kami mengenai apa yang orang-orang cari, dan dari situ, respons yang lebih baik dan konten yang lebih baik juga,” ujar Mikhail Goh, pendiri HHWT, seperti dikutip dari siaran persnya yang diterima VIVA.

5 Rekomendasi Wisata Halal di Hong Kong, Ada Masjid yang Dibangun Tahun 1840-an

HHWT telah bekerja dengan badan-badan pariwisata dari berbagai negara di seluruh dunia dan brand-brand ­global untuk menjangkau komunitas Muslim. Pada waktu yang sama, mereka juga bekerja dengan setiap mitranya untuk menyediakan fitur-fitur fungsional seperti kemampuan untuk melakukan transaksi pemesanan dan pembayaran perjalanan pada situs web.

Suka travelling? Harus coba ke “sekeping surga” di Maluku Tenggara yaitu Kepulauan Kei. Lihat di video ini:

Jamia Mosque di Hong Kong.

Wisatawan Muslim Indonesia Makin Mudah Cari Referensi Tur Halal di 4 Negara Ini

Menurut Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Indonesia terus melakukan perbaikan setelah ditetapkan sebagai destinasi ramah muslim terbaik.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024