Theme Park Ini Gelar Promo Sambut Anak Ketiga Kate Middleton

Bayi Kate Middleton dan Pangeran William
Sumber :
  • John Stillwell/Pool via Reuters

VIVA – Kate Middleton belum lama ini melahirkan putra ketiganya yang disambut warga Inggris penuh suka cita. Salah satunya adalah Legoland Windsor Resort.

6 Alasan Banyak Orang Benci Meghan Markle

Dalam rangka menyambut kelahiran putra ketiga Kate dan Pangeran William, pihak taman bermain menawarkan tiket gratis untuk anak-anak dan orangtua. Namun dengan satu syarat, yakni Anda harus memberikan nama untuk pangeran baru itu.

Pangeran William dan Kate Middleton belum mengonfirmasi nama yang akan diberikannya kepada adik dari Pangeran George dan Putri Charlotte tersebut. Hal itulah yang mendasari Legoland membuat promo ini. Penawaran berlaku hingga 19 Juli 2018.

Gara-gara Wawancara Oprah, Pangeran William Tak Mau Hubungi Harry

Tiket gratis itu bisa Anda gunakan selama musim puncak liburan hingga pertengahan bulan Mei dan libur musim panas. Tidak hanya itu, pihak Legoland pun memberikan banyak penawaran dan diskon menarik mulai dari tiket harian murah hingga penawaran makan murah.

Tawaran masuk gratis bukan satu-satunya cara Legoland merayakan kedatangan keluarga baru kerajaan Inggris. Dilansir dari laman Mirror, taman bermain tersebut telah menambahkan kehadiran sosok anak ketiga dalam bentuk lego di Miniland Istana Buckingham.

Paman Kate Middleton Serang Meghan Markle soal Wawancara Oprah

Kini dalam Miniland itu, karakter lego Kate yang tengah menggendong putra ketiganya dan didampingi oleh Pangeran George dan Putri Charlotte, serta Pangeran William berdiri di depan istana dan bahkan anjing kesayangan mereka, Lupo pun hadir di antara mereka.

Pangeran William, Kate Middleton dan anak ketiga mereka.

Dalam miniatur itu juga terdapat sosok fotografer dam kerumunan simpatisan yang menggambarkan sekilas kehidupan kerajaan setelah kelahiran putra ketiganya. 

Paula Laughton, Head Model Maker, mengutarakan bahwa pihaknya memiliki banyak kesenangan dalam merayakan kedatangan anggota kerajaan yang baru.

"Kami senang mendengar kabar itu dan para tamu kami selalu menikmati pemandangan baru kami di Miniland, " kata dia.

Para tamu dapat melihat Lego Royal baru sebagai bagian dari rekreasi Miniland di Istana Buckingham hingga November mendatang. (one)

Pangeran William.

Jurnalis Inggris Klaim Punya Bukti Perselingkuhan Pangeran William

Pangeran William kembali menghadapi tuduhan perselingkuhan. Sebelumnya William pernah diterpa rumor selingkuh dengan Rose Hanbury.

img_title
VIVA.co.id
1 Januari 2022