7 Negara yang Paling Ramah Wisatawan di Dunia

Ilustrasi Wisatawan Mancanegara
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Melakukan perjalanan ke beberapa negara di dunia menjadi hal yang ingin diwujudkan oleh sebagian besar traveler. Selain menikmati suasana yang berbeda, mengunjungi negara lain akan memberikan Anda pengalaman tidak terlupakan. Misalnya saja kebudayaan baru yang unik, mengenal orang baru dan bahkan teman baru.

Timnas Futsal Putri Pastikan Tempat di Piala Asia 2025, Erick Thohir: Luar Biasa 2 Kemenangan 17 Gol!

Namun, tidak sedikit dari kita memilih untuk tidak berkomunikasi dengan orang lokal ketika berada di luar negeri. Karena takut akan kemungkinan terburuk yang diterima.

Namun, beberapa negara di bawah ini ternyata memiliki penduduk lokal yang ternyata sangat ramah dengan wisatawan. Baru-baru ini situs Rough Guides telah merilis data negara dengan penduduk lokal yang ramah terhadap wisatawan. Berikut ini 7 negara yang ramah terhadap wisatawan.

Ternyata Begini Kronologi Perampokan yang Sebabkan Saif Ali Khan Ditikam Berkali-kali

7. Kenya

Jika berbicara soal Kenya mungkin pikiran Anda akan terbayang dengan lingkungan yang kering. Tapi kenyataanya tempat ini memiliki dataran hijau subur, karang dan laguna Samudra Hindia ke dataran subur dari Maasai Mara.

Brigjen Marinir Harry Targetkan 2 Km Pagar Laut Dicabut Hari Ini: Langsung 30 Km Tak Mungkin

Negara ini ditinggali lebih dari 40 kelompok etnis.  Umum bagi penduduk setempat untuk berbicara tiga bahasa, mulai dari bahasa mereka sendiri, Swahili, dan Inggris. Hal ini akan memudahkan Anda untuk berkomunikasi dengan masyarakat lokal.

Hotel The Nay Palad di Laikipia, Kenya

6. Indonesia

Indonesia menjadi surga bagi para wisatawan. Sebab Indonesia memiliki beragam jenis wisata alam mulai dari gunung berapi hingga hutan hujan yang dipenuhi orangutan, dan dikelilingi oleh beberapa situs penyelaman terbaik di dunia. Dengan 17.000 pulau tropis Indonesia sangat beragam. Membuat Indonesia memiliki suku bangsa dan bahasa yang beragam. Penduduk setempat bersikap ramah dan terbiasa melihat wajah baru. 

Wisata Indonesia, Bali.

5. Jepang

Melangkah keluar dari pesawat dan masuk ke Jepang dapat terasa seperti berjalan ke planet lain. Ada segala sesuatu yang bisa Anda dapatkan di sini mulai dari mesin penjual otomatis ramen hingga hotel kapsul futuristik.

Tidak hanya itu, Jepang secara teratur digembar-gembor] sebagai salah satu negara paling ramah di dunia terhadap wisatawan. Wisata Jepang.

4. Kolombia

Penduduk setempat terkenal karena keramahan mereka, dan Anda tidak akan ragu untuk mengalami ini secara langsung dengan kunjungan ke ibu kota negara atau ke Medellín yang berkembang pesat.

Santa Cruz del Islote, kepulauan San Bernardo di lepas pantai Kolombia.

3. Uganda

Setelah dijuluki "mutiara Afrika" oleh Winston Churchill, Uganda masih memiliki banyak hal yang bisa dibanggakan, termasuk populasi gorila gunung yang sehat, sungai terpanjang di dunia dan Pegunungan Bulan, jajaran tertinggi benua ini.

Setelah bertahun-tahun didera konflik, saat ini Uganda kembali membuka pintu untuk wisatawan. Uganda pun diketahui  sebagai salah satu negara paling ramah di Bumi.

Uganda

2. India

Di kota-kota besar India seperti Delhi dan Mumbai, Anda akan bertemu dengan orang baru setiap menitnya dengan sambutan yang sangat hangat.

Ke mana pun Anda pergi, orang lokal mungkin memperkenalkan diri, menatap Anda, atau mengambil foto, dan Anda bahkan mungkin menemukan diri Anda menghadapi pertanyaan-pertanyaan canggung seperti "Apakah Anda punya pacar?" Atau "Berapa banyak uang yang Anda hasilkan?" ini adalah hal yang normal di India, dan itu hanya cara yang ramah untuk menunjukkan minat mereka pada orang baru.

Festival Gudi Padwa di India

1. Ethiopia

Ethopia menjadi negara paling ramah wisatawan nomor satu di dunia. 
Di sini Anda akan menemukan tradisi ramah yang bisa Anda lihat di sini, yang sebagian besar sama seperti dulu.

Salah satunya adalah tradisi minum kopi Ethopia. Nantinya ibu rumah tangga dengan teliti memanggang, menggiling dan merebus kacang aromatik, sebelum menyajikan tiga cangkir kopi yang sangat segar kepada tamu mereka. Prosesnya bisa berlangsung berjam-jam, tetapi itu dianggap sebagai tanda persahabatan yang nyata.

Suku di Ethiopia menggunakan alam sebagai bagian dari busana mereka.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya