Traveler Wajib Punya Lima Aplikasi Ini
- Pexels
VIVA – Merencanakan perjalanan sekarang semakin mudah dengan bantuan teknologi. Mulai dari memesan tiket penerbangan, hotel, hingga menentukan destinasi wisata yang akan dikunjungi.
Banyaknya pilihan aplikasi travel semakin memudahkan Anda mempersiapkan perjalanan liburan dalam genggaman tangan. Aplikasi travel bisa membantu mendapatkan tiket penerbangan murah dan hotel murah, serta mencari tempat makan yang enak dan murah.
Terutama bila Anda berencana ke luar negeri, sejumlah aplikasi wajib dimiliki. Aplikasi travel bisa menjadi penyelamat selama perjalanan dan menghindari Anda tersesat.
Berikut ini lima aplikasi travel terbaik yang wajib dimiliki para traveler, seperti dilansir Telegraph.
1. Skyscanner
Aplikasi mesin pencari tiket pesawat ini akan membantu Anda menemukan tiket pesawat termurah ke luar negeri dari puluhan situs perjalanan dunia. Skyscanner juga bisa membantu Anda mencari hotel dan penyewaan mobil.
2. Google Maps
Google Maps akan membantu Anda selama perjalanan di tempat-tempat baru. Bila Anda memiliki koneksi internet di luar negeri, Google Maps akan menampilkan peta lokasi Anda berada dan memberikan informasi transportasi umum, peta jalan ke lokasi tujuan, dan informasi-informasi lokal, seperti restoran, pom bensin, atm, dan pusat perbelanjaan. Anda tidak akan pernah tersesat dengan Google Maps.
3. Airbnb
Airbnb memberi pilihan penginapan lebih banyak, selain hotel. Aplikasi ini menawarkan tempat penginapan mulai dari apartemen hingga rumah penduduk lokal. Aplikasi ini tentu akan memberikan pengalaman menginap yang berbeda dari hotel. Tarif penginapannya pun relatif lebih murah dari hotel.
4. Tripadvisor
Aplikasi ini akan membantu Anda merencanakan perjalanan dalam menentukan destinasi wisata, tempat penginapan, hingga restoran, berdasarkan ulasan para traveler dunia. Anda bisa mengaktifkan fungsi Tripadvisor's Near Me untuk menemukan ulasan tempat-tempat terbaik di sekitar Anda.
5. Foursquare
Anda membutuhkan aplikasi ini karena Foursquare dapat membantu menemukan tempat-tempat terbaik untuk makan, minum, dan hiburan di tempat baru di saat Anda tidak tahu mau ke mana.
Jadi, sudah siap bertualang?