Misteri Istana Windsor yang Berhantu

Istana windsor
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Pangeran Harry dan Meghan Markle akan menggelar pernikahan kerajaan di Istana Windsor, Inggris,  pada 19 Mei 2018. Pernikahan keduanya pun menarik perhatian masyarakat dunia. 

Misteri Pulau Tak Berpenghuni dengan Benteng Perang Dunia I

Istana Windsor adalah kediaman keluarga Kerajaan Inggris dan telah menjadi lokasi utama acara-acara penting kerajaan Inggris. Banyak masyarakat yang berspekulasi mengenai siapa saja orang-orang penting yang akan menghadiri royal wedding itu.

Deretan nama seperti Barrack Obama dan Serena Williams pun masuk dalam daftar tersebut. Namun, istana Windor juga dihuni oleh para hantu-hantu kerajaan dan mereka diperkirakan turut hadir pada pernikahan Harry dan Meghan. 

Cerita Ibu dan Drama Ayah Meghan Markle Jelang Pernikahan

Dilansir dari laman Dailystar, istana ini dibangun pada abad ke-11 oleh William the Conqueror. Kastil ini dilaporkan dihuni setidaknya 25 hantu yang berkeliaran di lorong kastil. Di antara sekian banyak hantu yang berkeliaran di aula istana adalah Raja Inggris Henry VIII.

Para turis pun pernah melaporkan melihat sang penguasa Inggris abad ke-15 itu mengembara di lorong-lorong seperti orang yang marah berteriak keras. Tidak hanya dia, salah satu istri Henry, Anne Boleyn, yang dipenggal atas perintah Raja, juga dikatakan berkeliaran di istana itu. Ia sering menampakkan dirinya dalam keadaan terlihat sedih dan sesekali menangis di Biara Dean. 

10 Fakta Unik Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle

Meskipun kastil itu diklaim sering terjadi penampakan hantu, namun jumlah pengunjung Kastil Windsor mengalami lonjakan sejak pengumuman pernikahan tersebut.

Masyarakat umum bisa masuk ke Istana Windsor dengan membeli tiket seharga 54,7 poundsterling atau sekitar Rp1 juta untuk dua orang dewasa. Sedangkan untuk pengunjung di bawah 17 tahun hanya perlu membayar tiket 12,3 ponsterling atau 232 ribu per orang
 

Rumah terbalik di Inggris.

Sensasi Tinggal dalam Rumah Terbalik

Ini merupakan rumah terbalik pertama di Inggris.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2018