Dimas Aditya Bosan Jadi Artis?
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id – Menjadi selebriti tak selamanya menyenangkan. Ada kalanya momen membosankan datang. Begitu yang dirasakan Dimas Aditya, aktor pemeran Bid'ah Cinta yang juga sering muncul dalam film televisi (FTV).
Dimas mengaku, menjadi pekerja seni punya suka maupun duka. Bicara soal duka, bosan adalah musuhnya dalam menjalani profesi ini.
“Kadang-kadang bosan. Kalau penyakit saya bosan, enggak bisa keluar dari ruang itu. Apalagi sekarang sudah punya istri, otomatis saya punya tanggung jawab. Begitu saya ke titik jenuh, saya harus ingat kalau saya adalah kepala rumah tangga," kata Dimas kepada VIVA.co.id.
Lagi pula, Dimas tak ingin berbagi konsentrasi sebelum benar-benar punya tekad yang matang. Baginya dan istri, membangun sebuah bisnis bukan hal mudah dan instan.
"Ingin punya aktivitas baru, ingin buka usaha aja tapi sampai sekarang konsentrasi kebagi, kata istri harus fokus untuk beberapa lama, jadi kalau sekarang agak susah," tambahnya.
Dalam kesehariannya, Dimas adalah pencinta fotografi. Ditanya tentang rencana menekuni hobi tersebut ke arah bisnis, suami Tika Bravani ini tak mengiyakannya.
"Mahal Mbak, hehe. Untuk equipment segala macam," katanya.
Namun dalam menjalani hobinya tersebut, Dimas Aditya suka berkeliling banyak daerah. Ia senang mengabadikan setiap momen yang dilihatnya menarik. Selain punya kepuasan tersendiri, ia ingin punya sesuatu yang dibagikan pada anak-anaknya kelak.
"Saya simpan di laptop, enggak perlu orang banyak tahu, untuk capture every moment saja. Dilihatin nanti ke anak-anak saya," tutur pria kelahiran Jakarta ini.