Fakta Baru Kejutkan Fans Drama Korea Goblin
- tvN
VIVA.co.id – Sudah nonton drama Korea Goblin? Drama yang masih hangat diperbincangkan meski telah usai ini memang patut diacungi jempol. Tak hanya menyajikan cerita menyegarkan, tapi juga visual indah yang mampu memanjakan mata setiap penonton.
Masih ingat dengan restoran yang ada di episode lima? Gong Yoo dan Kim Go Eun menikmati makan malam romantis di sana. Dalam dramanya, restoran itu dikisahkan berada di Kanada, tapi ternyata tidak demikian.
Restoran ini ada di Korea, tepatnya terletak di Paju, Korea Selatan. Fakta mengejutkan tersebut diungkap dalam acara One Night Entertainment.
Sebenarnya tempat ini bukan restoran seperti diceritakan dalam drama, melainkan sebuah kafe bernama Zino. Seperti dilansir Allkpop, fakta bahwa restoran yang digunakan dalam drama ini terletak di Korea membuat banyak penggemar dan penonton sungguh terkejut.
Jadi kabarnya, penggemar Goblin pergi ke Quebec, Kanada untuk melihat lokasi pengambilan gambar film yang juga dibintangi aktor Lee Dong Wook ini. Mereka terkejut ketika mengetahui bahwa lokasi restoran yang ada dalam drama tidak ada di Quebec.
Menurut kru drama, kafe yang terletak di Paju, Gyeonggi, Korea ini memang memiliki desain bangunan yang sangat mirip dengan museum di London. Sejak fakta ini terungkap, kafe tersebut menjadi populer dan ramai dikunjungi.
Sebagai tambahan, berkat kesuksesan drama ini, Kanada juga kebanjiran fans drama Goblin untuk melihat langsung lokasi yang pernah dipakai syuting Gong Yoo dan Kim Go Eun.