Aktor Korea Yoo Ah In Sakit Tumor Malah Undang Cibiran
- instagram.com/hongsick
VIVA.co.id – Aktor Yoo Ah In belum lama ini dikabarkan menderita tumor tulang. Hal tersebut diketahui saat tengah menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan untuk keperluan memasuki wajib militer.
Tak berselang lama, pihak agensi mengklarifikasi dan mengatakan bahwa penyakit tumor tulang yang diderita aktor 30 tahun tersebut bukanlah tumor ganas. Bagaimana pun, penyakit ini membuat Yoo AH In harus menunda kepergiannya untuk menjalani wajib militer.
Kabar tersebut ditanggapi beragam oleh para netizen. Mereka bahkan berasumsi bahwa penyakit itu adalah alasan bintang Fashion King untuk mangkir dari kewajibannya.
Ini bukan kali pertama Yoo Ah In menunda wamil karena alasan kesehatan. Tahun 2013 silam, cedera di bahu usai syuting film Tough as Iron membuat Yoo Ah In tidak mendapat persetujuan untuk menjalani wamil.
Karena banyak kontroversi yang muncul, Yoo Ah In akhirnya angkat bicara. Dia menulis surat, seperti yang dilansir Allkpop berikut ini:
"Saya sadar bahwa selebriti pria bisa disalahpahami menggunakan cedera atau kondisi kesehatan untuk menghindari wajib militer. Itu sebabnya saya menyelesaikan semua agenda sesuai jadwal dan tidak menungkap informasi rinci. Ini masih akan sangat mungkin bagi saya untuk menjalani wamil jika pertumbuhan tulang yang tak wajar tidak terjadi," katanya di awal surat.
Ia melanjutkan, kontroversi cedera dan kondisi kesehatannya saat ini adalah kemalangan nasibnya.
"Itu bukan alasan saya menghindari wamil. Sebagai aktor yang tumbuh dengan perhatian dan cinta dari masyarakat, saya memutuskan untuk menerima ini sebagai tanggung jawab. Saya akan mengatasi luka dari kontroversi yang timbul dan menjalankan tugas sebagai warga negara. Saya akan melakukan yang terbaik untuk menyelesaikan tugas," tambahnya. (ren)