Di BigBang 2017, Mainan Anak-anak Didiskon Gila-gilaan
- VIVA.co.id/Linda Hasibuan
VIVA – Musim libur bagi anak sekolah sudah tiba. Tentunya momen ini tidak akan dilewatkan begitu saja oleh orangtua untuk membahagiakan sang buah hati.
Tidak sekadar liburan, tapi hadiah untuk menyemangati anak pun tampaknya dibutuhkan. Anak-anak perlu mendapatkan penghargaan dan hiburan setelah menghadapi ujian di sekolah.
Untuk itu, pameran Cuci Gudang dan Festival Akhir Tahun BigBang Jakarta 2017 bisa menjadi pilihan destinasi untuk mengajak buah hati. Tidak hanya musik dan pameran lego terbesar se-Indonesia yang bisa dinikmati, BigBang Jakarta 2017 juga menghadirkan surga mainan anak.
Pameran yang berada di lantai satu hall C1 Jiexpo Kemayoran itu menyediakan banyak mainan premium untuk anak-anak. Mainan yang ditawarkan pun sangat lengkap.
Beberapa mainana yang bisa ditemui, di antaranya mobil-mobilan, boneka Barbie, robot bongkar pasang, kereta mainan dan masak-masakan. Kendati premium, harga yang ditawarkan masih terjangkau.
Baca juga:
Seru, Ada Pameran Lego Terbesar se-Indonesia di BigBang 2017
Mainan tersebut rata-rata dibanderol mulai Rp70 ribu hingga Rp500 ribu. Para orangtua juga semakin senang karena akan dimanjakan dengan diskon gila-gilaan hingga 80 persen.