Cara Mudah Bujuk Anak Minum Susu

Ilustrasi anak minum susu
Sumber :
  • Pixabay/Candice_Rose

VIVA – Tidak semua anak akan langsung menyukai makanan yang diberikan. Untuk sebagian anak terkadang mereka suka memilih makanan yang ingin dan tidak ingin mereka makan. Dan salah satunya adalah susu.

Impor Susu Indonesia hingga Oktober 2024 Capai 257,3 Ribu Ton

Seperti diketahui, susu merupakan salah satu sumber pangan kaya gizi, dan susu memiliki peranan penting dalam memenuhi kebutuhan nutrisi anggota keluarga, khususnya untuk anak-anak dalam masa tumbuh kembangnya.

"Sebagai sumber kalsium, susu merupakan pangan dengan kandungan nutrisi lengkap yang paling mudah diserap khususnya oleh anak-anak," kata Pakar Gizi, Emilia E. Achmadi MS., RDN. saat ditemui VIVA di acara Susu Bergizi Kesukaan Anak, di Jakarta, Rabu 13 Desember 2017.

Pemerintah Jamin Program Makan Bergizi Gratis Serap Susu Sapi Peternak Lokal

Hal tersebut juga yang menjadi alasan seorang lifestyle blogger Indonesia yang juga seorang ibu muda, Andra Alodita selalu memberikan susu untuk anak dan keluarga. Ia bahkan selalu memberi contoh pada anak, agar tertarik untuk minum susu.

"Anak itu sering meniru tingkah laku orang tuanya, makannya aku selalu contohin ke anak aku kalau minum susu itu enak loh, kalau minum susu itu bisa bikin tinggi dan pintar. Atau aku sering beri contoh lewat salah satu tokoh yang anak aku tahu. Kalau kamu rajin minum susu nanti kamu bisa jadi kaya dia loh nak," ucapnya.

Impor Susu Bebas Pajak, Kemenkeu Beri Penjelasan

Lanjut Andra, dengan cara itu, perlahan dia bisa membiasakan buah hatinya untuk minum susu setiap hari.

Kegiatan tukar sampah jadi susu

Kegiatan Tukar Sampah Jadi Susu, Berikan Peluang bagi Warga Menukar Botol Plastik Bekas

Program "Tukar Sampah Menjadi Susu" memberikan kesempatan bagi warga untuk menukar botol plastik bekas dengan susu.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024