Tips Agar Si Kecil Tak Rewel dalam Perjalanan dengan Pesawat

Ilustrasi travelling bersama bayi menggunakan pesawat terbang
Sumber :
  • twitter/alarabiya.net

VIVA.co.id – Melakukan liburan ke berbagai tempat wisata dengan si kecil merupakan sebuah kegiatan yang menyenangkan. Namun, butuh persiapan yang matang, apalagi jika si kecil baru berusia di bawah satu tahun, dan perjalanan harus dilakukan dengan pesawat terbang.

Mona Ratuliu Ungkap Pentingnya Bergaul Lahir Batin dengan Anak

Hal apa saja yang harus dipersiapkan agar sang buah hati merasa nyaman selama perjalanan? Dilansir dari buku Hello! Moonella, karangan Moonella Sunshine Jo, berikut tipsnya untuk Anda.

1. Perhatikan usia aman bayi untuk naik pesawat

Ajak Si Kecil Main Berkualitas di Akhir Pekan, Coba 4 Trik Ini Moms

Ketentuan usia aman bagi bayi untuk naik pesawat berbeda-beda tiap maskapai. Namun, usia yang aman adalah saat bayi berusia 2-3 bulan. Pada saat ini bayi sudah cukup kuat menghadapi perubahan suhu udara di sekitarnya.

2. Siapkan surat keterangan medis

Tips Memberi Pemahaman Soal Keuangan kepada Anak

Biasanya, maskapai penerbangan meminta surat keterangan medis dari dokter mengenai kondisi kesehatan si bayi. Karena hal tersebut, ada baiknya melakuakan tes kesehatan terlebih dahulu selain untuk memastikan kesehatan sang buah hati. Hal ini juga bertujuan untuk mencegah penurunan kondisi kesehatan bayi.

3. Memilih waktu terbang yang nyaman untuk bayi

Untuk menghindari bayi rewel selama perjalanan, Anda dapat memilih jam penerbangan yang bertepatan dengan waktu tidur bayi.

4. Cek perlengkapan si bayi

Pastikan untuk mempersiapkan popok, tisu basah, selimut, dan pakaian cadangan yang diletakkan pada tas kecil agar mudah untuk dijangkau. Jika bayi sudah mulai makan, jangan lupa untuk membawa makanan, dan camilan untuk bayi. Jangan lupa membawa mainan agar si kecil tidak merasa bosan saat di perjalanan. (one)

Praktisi dan Peneliti Neuroscience Dokter Aisah Dahlan

Mendidik Generasi Tangguh: Tips Dokter Aisah Dahlan Cegah Anak Terjerumus Liberalisme

Aisah Dahlan menjelaskan bahwa dalam membimbing dan mendidik anak, orangtua harus melibatkan orang lain, termasuk selektif memilih tempat untuk sekolah.

img_title
VIVA.co.id
1 Maret 2024