Tips Padu Padan Baju Anak agar Terlihat Menggemaskan

Ilustrasi fesyen anak.
Sumber :
  • Pixabay/StockSnap

VIVA.co.id – Saat ini, memilih pakaian untuk sang buah hati merupakan hal yang sangat menyenangkan. Banyak dari orangtua melakukan mix n match , atau padu padan pakaian anaknya, karena kini sangat mudah menemukan brand-brand fashion untuk anak dengan koleksi-koleksi yang sangat menarik. 

Moms, Ini Cara agar Tak Mudah Stres dan Bisa Bonding dengan Anak

Namun, ada yang perlu diperhatikan orangtua dalam memadukan dan memadankan pakaian anak. Jangan memilih pakaian berdasarkan selera orangtua, namun bebaskan anak untuk memilih.

"Hal yang sangat penting yang harus di lakukan Anda sebelum melakukan mix n match adalah let them choose what they like," tutur desainer baju anak, Ivy Aralia Niza, saat ditemui VIVA.co.id di Jakarta, Kamis 14 September 2017.

7 Perilaku Gaslighting Orangtua pada Anak, Banyak yang Gak Sadar

Menurutnya, mix n match pakaian merupakan momen Anda bersama anak mengeksplorasi hal baru. Style Director Ampersand Studio ini juga mengatakan bahwa orangtua dan anak jangan takut mengeksplorasi motif yang berbeda-beda. 

Caranya adalah pilih busana dengan tone dan pola yang sama. Anda dapat memilih pakaian dengan tone yang lebih tinggi sebagai point of look. Kemudian, Anda bisa menambahkan aksesori seperti ikat pinggang untuk laki-laki dan scarf, atau bandana untuk perempuan. (asp)

5 Tips Parenting Agar Anak Cerdas
Ilustrasi anak menabung.

Tips Memberi Pemahaman Soal Keuangan kepada Anak

Memahami atau memiliki kecakapan dalam hal literasi keuangan merupakan salah satu kunci penting agar dapat membuat keputusan keuangan yang tepat dan tidak boros. 

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2022