Cara Sederhana Nadya Mulya Ajarkan Anak Berinvestasi

Nadya Mulya
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Putri Firdaus

VIVA.co.id – Investasi ternyata tidak hanya bisa dilakukan oleh orang dewasa. Anak-anak di usia dini juga bisa diajarkan bagaimana berinvestasi.

7 Rahasia Jadi Orang Kaya ala Robert Kiyosaki, Nomor 4 Jangan Sampai Terlewat!

Presenter Nadya Mulya ternyata juga mulai mengajarkan anak untuk berinvestasi sejak dini. Caranya sederhana, ia mulai menularkan kebiasan menabung pada buah hatinya.

Biasanya, kata Nadya, ia kerap mengumpulkan uang sang anak yang didapat dari angpao. Di setiap akhir bulan, ia dan sang anak mendatangi bank bersama-sama untuk menabung.

KPK Sita Fee Broker Rp2,4 Miliar Terkait Korupsi Taspen

"Tiap mereka dapat angpao, biasanya saya kumpulkan fisiknya. Karena anak-anak senang experience,  biasanya 1 bulan sekali uang kita pergi sama-sama ke bank," kata ibu 3 anak tersebut saat ditemui di acara Peluncuran layanan E-Bond oleh Permata Bank di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin, 11 September 2017.

Setiap anak oleh Nadya diberi buku tabungan pribadi. Dengan ini kata dia, sang anak dapat merasakan sendiri bagaimana bertransaksi di bank dan melihat sendiri perkembangan jumlah tabungan mereka.

Kantongi Fasilitas Kawasan Berikat, PT Giwang Citra Laut Mantap Penuhi Permintaan Pasar Global

"Masing-masing punya buku tabungan termasuk yang paling kecil. Mereka yang transaksi di kasir, saya mau mereka terbiasa dengan experience itu, terbiasa lihat buku tabungan mereka, jumlah saldonya naik," kata perempuan yang juga menkuni profesi sebagai penulis ini.

Selain menabung di bank, ia juga berniat akan mengajarkan sang anak untuk berinvestasi kelak. Namun tentu jika umurnya sudah menginjak usia remaja dewasa.

"Nanti kalau sudah besar saya akan kenalkan investasi karena investasi returnnya lebih tinggi, jadi biarkan mereka kelola keuangan sendiri," lanjut dia. (ren)

Prabowo Subianto bertemu dengan SBY

Prabowo Temui SBY di Cikeas Bahas Investasi

 Presiden RI Prabowo Subianto menemui Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediamannya di Cikeas, Bogor, Jawa Barat pada Senin, 4 November 2024 malam.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024