Jenis Permainan Seperti Ini, Bisa Latih Kreativitas Anak Hingga Belajar Pecahkan Masalah
- Shutterstock
Jakarta, VIVA – Sekarang ini, permainan interaktif digital semakin banyak digunakan sebagai alat belajar untuk anak-anak, terutama di negara maju. Dengan teknologi yang terus berkembang, permainan ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga bisa membantu perkembangan kecerdasan dan keterampilan sosial si kecil.
Lewat permainan yang melibatkan interaksi langsung, anak jadi lebih cepat memahami konsep sebab-akibat, melatih kreativitas, serta belajar memecahkan masalah dengan cara yang menyenangkan. Scroll untuk info lengkapnya, yuk!
Saat bermain, anak juga didorong untuk berpikir logis dan mencari solusi atas tantangan yang ada di dalam permainan. Selain itu, banyak permainan edukatif yang bisa melatih koordinasi mata dan tangan, meningkatkan konsentrasi, serta mengenalkan warna, bentuk, dan angka dengan cara yang lebih menarik dan mudah dipahami.
Bukan hanya perkembangan otak yang terbantu, permainan interaktif digital juga bisa mengajarkan anak cara bergaul dan bekerja sama. Dalam permainan yang melibatkan tim, mereka belajar berkomunikasi, berbagi, dan menyelesaikan masalah bersama teman-temannya.
Bahkan dalam permainan solo sekalipun, anak bisa belajar mengambil keputusan dan membangun rasa percaya diri.
Meski ada banyak manfaatnya, ibu juga perlu bijak dalam memilih dan mengawasi permainan digital untuk si kecil.
Tidak semua permainan cocok untuk anak, dan jika tidak dikontrol, bisa berisiko menyebabkan kecanduan atau mengurangi interaksi sosial mereka. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mendampingi anak agar mereka bisa menikmati manfaat permainan digital dengan seimbang.
Nah, kalau ibu sedang mencari tempat bermain yang seru sekaligus edukatif, ada kabar baik. Little Planet, digital playground asal Jepang, kini hadir di Indonesia, tepatnya di Mall of Indonesia mulai 22 Februari 2025.
Di sini, anak-anak bisa bermain sambil bereksperimen dan belajar hal-hal baru melalui berbagai atraksi interaktif. Tidak hanya itu, ada juga kakak pendamping yang disebut onee-san, yang siap menemani dan membimbing anak-anak dengan penuh perhatian.
Sebelum resmi dibuka, Little Planet juga menggelar media gathering pada 15 Februari 2025 yang dihadiri oleh Haruka Nakagawa, mantan anggota JKT48. Ia berbagi pengalaman serunya bermain di Little Planet.
“Little Planet seperti dunia impian yang menghubungkan imajinasi dan realitas. Saya sudah mencoba bermain di sini, rasanya luar biasa melihat gambar yang saya warnai menjadi hidup dan bergerak di depan mata. Dunia imajinasi dan dunia nyata benar-benar terhubung, menciptakan ruang penuh impian. Selain itu, kakak atau onee-san yang bertugas sebagai navigator juga berbeda dari playground lain dan membuat saya ingin datang lagi dan lagi,” ujar Haruka dengan penuh antusias, dikutip dari keterangannya, Kamis 20 Februari 2025.
