5 Tips Rachel Vennya Melatih Kesabaran Anak

Rachel Vennya dan kedua anaknya.
Sumber :
  • Instagram/@rachelvennya

VIVA – Gaya parenting Rachel Vennya menjadi salah satu yang disorot dari selebgram itu. Belum lama ini, Rachel membagikan kiat agar kedua buah hatinya menjadi lebih sabar.

Bukan Susu! 1 dari 4 Balita di Jakarta dan Jawa Barat Konsumsi Kental Manis Setiap Hari, Ini Bahayanya

Melatih kesabaran pada anak-anak di usia balita memang punya tantangan tersendiri. Apalagi anak-anak di usia tersebut belum mampu mengenali dan mengelola emosinya dengan baik. Misalnya, saat keinginan belum bisa dipenuhi tak jarang berujung pada anak tantrum.

Rachel Vennya pun mengaku bahwa mengajarkan kesabaran pada anak bukan hal mudah.

Haru! Paula Verhoeven Izin Pamit Sementara ke Anak

"Aku juga kadang suka mumet dan langsung kasih aja, kok. Cuma cara ini bikin mereka agak lebih tenang kalo di tempat-tempat yang mengharuskan mereka nunggu/sabar," tulis Rachel dalam Instagram Storynya.

Tapi, Rachel punya kiat sendiri dalam melatih kesabaran anak-anak. Seperti apa?

Dijalankan Januari 2025, Anggaran Program Makan Bergizi Gratis Rp 15.000 per Anak

Minta anak menunggu

Saat anak menginginkan sesuatu, misalnya minta dibelikan mainan terbaru, cobalah memintanya menunggu terlebih dahulu. Beri pengertian mengapa barang yang mereka inginkan tidak bisa langsung diadakan saat itu juga. "Dijelasin benar-benar jelas kenapa dia disuruh nunggu," kata Rachel.

Tanggapi dengan sabar

Ketika anak sudah dilarang namun masih melanggar, coba berikan penjelasan yang mudah ia pahami agar dia mengerti alasannya. "Kita juga sabar ngejelasinnya, karena pas ngejelasin, anak kita mukanya suka kayak udah mau nangis gitu," katanya lagi.

Tak buru-buru memberi apa yang anak minta

Memberikan segala sesuatu yang anak inginkan secara instan juga bukanlah pilihan bijak bagi orangtua. "Kadang karena anak nangis kita jadi buru-buru kasih gitu kan," kata Rachel.

Tapi, cara tersebut justru bisa menjadi bumerang menurut Rachel. "Kitanya juga pelan-pelan aja, ga usah buru-buru. Nanti dia pahamnya kalau dia nangis atau rewel, ya dia akan cepat mendapatkan apa yang dia butuhkan tanpa harus menunggu," kata Rachel.

Baca selengkapnya di tautan ini untuk tahu tips selanjutnya dari Rachel Vennya dalam melatih kesabaran anak.

Orang Tua Harus Waspada! Penyakit Pneumonia Jadi Penyebab Terbesar Kematian Pada

4 Perbedaan Pneumonia pada Anak dan Dewasa, Siapa yang Paling Berisiko Terpapar?

Dalam beberapa tahun terakhir, kasus pneumonia pada orang dewasa dilaporkan mengalami peningkatan signifikan. Pneumonia sering kali diawali dengan gejala ringan.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024