5 Fakta Unik Sifat Anak Kedua, Kenapa Sering Disebut Pemberontak?

ilustrasi anak/pertumbuhan anak/tinggi anak/kakak adik.
Sumber :
  • Freepik/rawpixel.com

VIVA – Setiap anak tentu memiliki kepribadian atau sifatnya yang unik.  Berdasarkan studi yang diterbitkan dalam jurnal Child Development, urutan kelahiran anak memainkan peran penting dalam pembentukan kepribadian. 

Maka, tak heran jika anak-anak Parents di rumah memiliki sifat yang berbeda. Begitu juga anak kedua. Lantas seperti apa kepribadian anak kedua? Berikut ini fakta unik kepribadian anak kedua.
1. Sosok Cerdas dan Terampil

Dilansir dari laman Psychology Today, anak kedua merupakan sosok negosiator yang sangat baik, cerdas, dan terampil. Sifat anak kedua juga lebih mau berkompromi dalam banyak hal, sehingga ia cenderung pandai dalam berdebat. Bukan cuma cerdas, anak kedua juga biasanya rajin. Terutama, ketika ia dihadapkan pada hal yang disukainya.

2. Penyabar dan Terbuka

Anak kedua juga merupakan sosok yang penyabar, di mana hal ini terlatih ketika mereka telah memiliki adik. Anak kedua juga dianggap sebagai pelopor, karena mereka memiliki kombinasi antara kepribadian yang berani mengambil risiko dan terbuka dalam segala hal, serta sering mencoba banyak hal baru. Sebuah studi menunjukkan sekitar 85 persen anak kedua memiliki kepribadiaan yang terbuka dengan ide-ide baru. Serta, mereka merupakan pencari keadilan.

3. Fleksibel dan Mudah Beradaptasi

Anak kedua terkenal memiliki kepribadian yang terbuka dengan banyak hal.  Itulah yang membuat akhirnya ia mudah berinteraksi dengan orang-orang di tempat kerjanya. Dia juga anggota tim yang fleksibel, mandiri, tapi juga sosial, serta terampil dalam dunia kerja modern.

4. Romantis

Jaksa KPK Beberkan Nama-nama Keluarga Rafael Alun yang Terlibat Pencucian Uang Hasil Korupsi

Anak kedua memiliki kepribadian yang romantis. Hal ini karena mereka memang memiliki keterampilan negosiasi yang baik. Sebuah penelitian dari Israel menyimpulkan, anak kedua tak jauh berbeda dengan orang yang memiliki darah tipe-O. Umumnya, mereka cocok dengan semua orang, sehingga membuatnya setia kepada teman, pasangan, dan mitra kerjanya.

5. Pemberontak 

Sambut Hari Ayah Nasional, Perjuangan dan Pengorbanannya Terekam Lewat Video Inspiratif Ini

Anak kedua memiliki kepribadian yang cenderung lebih pemberontak, dibandingkan dengan para saudara mereka lainnya. Sebuah penelitian yang dipimpin oleh seorang ekonom MIT Joseph Doyle, dalam keluarga yang memiliki 2 anak atau lebih, ternyata anak yang lahir kedua memiliki kemungkinan 25 persen hingga 40 persen lebih besar mendapat masalah di sekolah.

Hal itu tentu saja ada alasan kuat yang mendasari membuat anak kedua akhirnya memiliki sifat pemberontak. Awalnya, penyebab anak kedua memiliki kepribadian pemberontak yaitu karena usia orangtua lebih tua ketika melahirkannya.

7 Kesalahan fatal Ayah dan Anak: Begini kata ustadz Bendri di Youtube Nikita willy

Akan tetapi, berdasarkan data yang ada, penyebab tersebut ternyata tidak benar. Justru, yang membuat anak kedua cenderung memiliki kepribadian yang pemberontak yaitu karena ia tumbuh di saat perhatian keluarga atau orangtuanya harus terbagi dengan sang kakak. Mau tahu info tentang anak kedua selengkapnya? Klik tautan ini.

Nikita Mirzani

Nikita Mirzani Sebut Shella Saukia Manipulatif: Kasih 2 Menit Buat Hancurin Keluarganya, Gue Jamin Miskin

Nikita Mirzani sebut keluarga Shella Saukia manipulatif dan mengancam bisa hancurkan bisnis skincare hanya dalam waktu dua menit untuk spill keburukan pengusaha Aceh itu.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024