5 Aturan Buat Balkon yang Ramah Anak

Balkon
Sumber :
  • Pixabay/Manfred Antranias Zimmer

VIVA – Kabar duka tengah menghampiri Karen Pooroe atau dikenal dengan Karen Idol. Finalis Indonesian Idol season 1 itu harus kehilangan putrinya, Zefania, akibat kecelakaan jatuh dari balkon apartemen, pada Sabtu, 8 Februari 2020.

Cerai, Karen Idol Dituding Selingkuh dan Mantan Suami Disebut Sewa PSK

Kabar mengejutkan itu tersebar melalui ungkapan duka cita dari Ketua Umum Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka, Sirait.

"Turut berduka. Seluruh Dewan Komisioner KOMNAS Perlindungan Anak dan Lembaga Perlindungan Anak (LPA) se-Nusantara menyampaikan ikut berdukacita atas meninggalnya putri kandung ibu Karen Pooroe (Idol), Sabtu 08/02 yang diduga meninggal karena terjatuh dari Balkon Apartemen dimana suami Karen tinggal," tulis Arist.

Karen Pooroe dan Arya Claproth Resmi Cerai

Peristiwa tragis itu tentu harus mendapatkan perhatian khusus bagi para orangtua ýang memiliki kediaman dengan balkon, baik di rumah maupun apartemen. Berikut 5 aturan cegah anak terjatuh dari balkon dikutip dari laman Smart Parenting, Minggu, 9 Februaru 2020.

Tak boleh ada kursi dan meja

Pihak Kareen Pooroe Yakin, Suaminya Pernah Alami Gangguan Kejiwaan

Sebisa mungkin tak ada kursi dan meja di sekitar balkon. Furnitur tersebut bisa dipanjat anak untuk niat melihat pemandangan, namun itu juga berisiko membuat anak tergelincir dan jatuh. Sebisa mungkin tak ada satupun furnitur dan bawa kursi keluar saat Anda memang sedang ingin duduk di balkon.

Batasan aman ukuran besi pagar balkon

Anak usia 6 tahun dapat menelusup di antara celah besi pagar dengan ukuran 6 inci. Sehingga, pastikan batas ukuran celah tak melebihi 4 inci untuk menghindari anak-anak yang bermain di balkon. Sementara itu, National Building Code of the Phi?ippines mewajibkan tinggi pagar balkon 1,1 meter.

Kunci pintu balkon

Anak kecil bahkan bisa tanpa sengaja membuka pintu balkon, sehingga jalan terbaik adalah dengan memasang dua kunci berbeda. Hal ini untuk membuat anak tetap aman meski tidak dalam pengawasan Anda.

Beri pemahaman tentang aturan bermain pada anak

Selalu dan selalu awasi anak. Tetapi, Anda juga bisa mengajarkan anak pemahaman akan batasan bermain di balkon seperti tidak memanjat pagar balkon atau tidak bermain di balkon saat hujan turun dan harus dengan pengawasan.

Cek secara rutin

Selalu cek kondisi sekeliling balkon untuk memastikan tak ada retakan atau kerusakan. Jika menemukan hal tersebut, segera diperbaiki agar anak bisa tetap bermain dengan aman.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya