Sibuk Syuting Film, Donita Masih Berikan ASI Eksklusif
- Instagram.com/donitabhubiy
VIVA – Artis cantik Donita masih disibukkan dengan pengambilan gambar untuk film layar lebar yang berjudul Rumput Tetangga. Meski demikian, pemilik nama kecil Noni Annisa Ramadhani ini mengaku masih memiliki waktu untuk memberikan asli eksklusif kepada anak keduanya yang masih balita.
"Sibuk syuting tapi masih bisa memberikan ASI eksklusif kepada anak kedua saya," kata istri Adi Nugroho ini disela-sela menjadi pembicara dalam acara Kampanye Bunda PAS atau Peduli Asupan Sehat yang diselenggarakan oleh Kalbe Blackmores di Yogyakarta, Sabtu, 13 Oktober 2018.
Pemeran film Suster Ngesot tersebut menuturkan bahwa film layar lebar Rumput Tetangga masih proses pengambilan gambar dan baru akan tayang pada bulan Februari 2019. "Ya ceritanya tentang rumah tangga dan ada komedinya," ujarnya.
Agar tetap fit dalam aktivitas padat dan juga tetap memberikan ASI eksklusif, Donita mengaku selalu mengonsumsi suplemen agar tetap segar beraktivitas.
"Ya itu konsumsi suplemen agar tetap fit," ucapnya.