Rahasia di Balik Persalinan Mudah Kate Middleton

Pangeran William, Kate Middleton dan anak ketiga mereka.
Sumber :
  • REUTERS/John Stillwell

VIVA – Kate Middleton baru saja melahirkan anak ketiganya pada Hari St George. Setelah dirawat di Lindo Wing, St Mary's Hospital di London, Istri Pangeran William itu dilaporkan menjalani persalinan selama lima jam, tanpa rasa sakit sebelum melahirkan bayi laki-lakinya seberat 3,81 kilogram.

Jurnalis Inggris Klaim Punya Bukti Perselingkuhan Pangeran William

Hanya beberapa jam kemudian, pasangan kerajaan itu berpose di tangga luar rumah sakit pusat kota London tempat para jurnalis dan masyarakat berkumpul untuk merayakan kedatangan keluarga baru kerajaan Inggris.

Jadi, apa rahasia di balik persalinan Kate yang tampaknya mudah? Belum ada konfirmasi resmi soal persalinan perempuan yang bergelar Duchess of Cambridge itu. Namun seorang sumber, yang dikutip Independent, mengatakan bahwa ibu tiga anak ini menggunakan teknik hynopbirthing untuk ketiga kelahirannya.

6 Alasan Banyak Orang Benci Meghan Markle

Melahirkan dengan teknik ini sudah diadopsi oleh ibu-ibu selebriti termasuk Angelina Jolie, Gisele Bundchen dan Giovanna Fletcher. Hypnobirthing digambarkan sebagai bentuk persiapan antenatal yang terkenal, logis dan efektif dan dapat membantu mengurangi stres dan ketidaknyamanan.

Pangeran William, Kate Middleton dan anak ketiga mereka.

Gara-gara Wawancara Oprah, Pangeran William Tak Mau Hubungi Harry

Hypnobirthing didasarkan pada karya Dr Grantley Dick-Reid, seorang dokter kandungan asal Inggris, yang menerbitkan buku berjudul Childbirth Without Fear pada tahun 1933. Dia berhipotesis bahwa ketika seorang wanita takut selama persalinan, darah dan oksigen dialihkan dari rahim dan karena itu, rasa takut dan ketegangan menimbulkan rasa sakit.

Sebagai perbandingan, ketika seorang wanita tetap tenang, otot rahim rileks dan tubuh menghasilkan oksitosin dan endorfin, yang merupakan penghilang rasa sakit alami.

Sejumlah ahli mengklaim teknik ini dapat membantu mengurangi rasa sakit, mendorong tahap pertama persalinan lebih pendek dan lebih sedikit rasa takut dan kecemasan setelah kelahiran. Pada akhirnya, hypnobirthing adalah kombinasi pernapasan, relaksasi yang mendalam, dan teknik visualisasi yang digunakan bersama dengan pemikiran dan bahasa positif. (ren)

Pangeran WIlliam dan Kate Middleton tiba di Boston, AS

Pangeran William dan Kate Middleton di AS, Tapi Tak Niat Bertemu Harry dan Meghan

Meski kini Pangeran William dan Kate Middleton berada di Boston, Amerika Serikat namun keduanya tak ada niat untuk bertemu adik mereka Harry dan Meghan yang tinggal di AS

img_title
VIVA.co.id
1 Desember 2022