Dampak Gadget pada Anak, Bikin Stres Sampai Malas Belajar

Anak-anak melihat gadget.
Sumber :
  • REUTERS/Dondi Tawatao

VIVA – Gadget atau gawai merupakan piranti yang tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari, baik bagi anak-anak maupun orang tua. Tak heran jika kini banyak orang menjadi kecanduan gadget.

Miris, 100 Anak dan Remaja Masuk RSJ Karena Kecanduan Gadget

Pada usia anak-anak, khususnya siswa sekolah, penggunaan gadget yang berlebihan bisa menimbulkan efek yang buruk. Bukan hanya mengganggu kegiatan belajar, tapi juga memengaruhi psikis mereka.

Sebuah kajian yang dilakukan staf ahli Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) di tahun 2017, yang dilakukan pada siswa SMP dan SMA menunjukkan, bahwa mereka rata-rata menghabiskan waktu lebih dari 8 jam sehari untuk bermain gadget.

Video: Kecanduan HP, Ratusan Anak Masuk Rumah Sakit Jiwa

"Mereka bisa curi-curi waktu ketika di sekolah, saat istirahat mereka bisa buka. Dampaknya, mereka jadi tidak bisa berpikir normal," ujar Staf Ahli KPPPA, Sri Danti Anwar, saat ditemui di Gedung KPPPA, Jakarta, beberapa hari lalu.

"Dampak kedua, mereka jadi stres, tidak tenang. Ketiga, mereka jadi tidak konsentrasi pada pelajaran,” ujarnya menambahkan.

Anak Main Gadget Tanpa Edukasi Ibarat Pegang Pisau tapi Bingung

Selain itu, mereka juga mudah masuk ke dalam situs-situs yang tidak seharusnya mereka lihat. Apalagi situs dengan konten dewasa sangat mudah sekali masuk ke berbagai aplikasi di gadget, yang berisiko para siswa ini akan terbawa ke dalam situs tersebut.

"Ini yang kemudian menjadi kontroversi, sudah adiksi gadget, ditambah lihat materi dewasa. Adiksi gadget saja sudah jelek, apalagi pornografi." (mus) 
    

Anak bermain HP atau gadget.

Bunda, Ini Cara Kenali Kondisi Anak Kecanduan Gadget

Tak dipungkiri, penggunanan gadget saat ini kerap diajarkan agar anak-anak bisa tumbuh sambil mengikuti perkembangan zaman.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2020