Beri Pujian, Cara Jessica Iskandar Didik El Barack
- instagram Jessica Iskandar
VIVA – Setelah berpisah dengan mantan suaminya, Ludwig, beberapa tahun lalu, selebritis Jessica Iskandar (Jedar) menyandang status single parent. Ia memiliki satu anak, yang diberi nama El Barack Alexander.
Menjalani peran sebagai orangtua tunggal, tak membuat Jedar merasa sedih. Ia merasa diberikan kemudahan dalam mengasuh anaknya, hingga berhasil mendidik buah hatinya itu dengan baik.
"Aku merasa dimudahin menjadi orangtua tunggal dengan anak aku yang seperti itu. Aku bersyukur dikaruniai anak seperti El Barack yang baik yang pintar," ujar Jessica saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, pada 4 April 2018.
Memiliki jadwal syuting yang padat ternyata membuat Jedar tidak melupakan kewajibannya sebagai seorang ibu untuk mengurus El. Jessica mengatakan bahwa akan selalu meluangkan waktu agar dapat berada bersama anaknya.
"Aku ‘kan di rumah cuman tinggal berdua doang sama El ‘kan, jadi kalau enggak ada aku siapa lagi yang ngurus El. Makanya aku memprioritaskan anak, meluangkan waktu sebanyak mungkin buat anak," tambahnya.
Beri Kebebasan Anak Berekspresi
Jedar menyatakan bahwa ia merupakan tipe orangtua yang memberi kebebasan pada anak untuk berekspresi, asalkan masih dalam ranah positif. Tak hanya itu, anggota Girls Squad tersebut juga mendidik secara tegas perihal kedisiplinan, baik waktu maupun sikap.
"Kalau aku tipe ngurus anak yang memberi kebebasan kepada anak, disiplin, cukup memberi kasih sayang, meluangkan waktu untuk anak aku biar dia dekat sama aku," jelas Jedar.
Salah satu cara yang dilakukan Jedar dalam mendidik anaknya adalah dengan memuji El ketika telah melakukan hal terpuji.
"Setiap dia melakukan hal yang adorable, aku selalu bilang 'El Barack good job, you're smart, you are very good'. Terus dia copy paste,” cerita Jedar.
Sebagaimana anak kecil selalu meniru apa yang ia lihat, El Barack pun mengikuti apa yang dicontohkan Jedar. Tak ayal, Jedar sering menerima pujian dari anaknya yang masih berusia tiga tahun itu.
“Kayak misalnya aku ngelakuin sesuatu yang bikin dia senang, tiba-tiba dia bilang 'you are so good, you are very good mom, you are the most beautiful mom in the world' jadi sebenarnya dia copy paste aku,” ucap Jedar semringah.