Serbu Aneka Durian Indonesia di BigBang Jakarta 2017
- VIVA/Linda Hasibuan
VIVA – BigBang Jakarta 2017 selalu menyajikan sesuatu yang spesial. Tidak hanya menghadirkan aneka ragam barang elektronik, fesyen, kecantikan dan furnitur tapi juga kuliner.
Ada ratusan tenant food and beverages dari berbagai genre yang ikut. Beberapa di antaranya, seperti kuliner tradisional, food truck, urban dan street food.
Namun, di antara itu semua ada hal yang paling menggiurkan, yakni pesta durian. Ya, BigBang Jakarta 2017 menghadirkan durian dari berbagai daerah, mulai dari durian petruk, super medan, rancamaya, monthong, sultan, tembaga dan mimang.
Harganya pun cukup variatif, yakni mulai Rp75 ribu hingga Rp150 ribu. Melihat hal ini, tentu saja para pengunjung pun tidak melewatkannya begitu saja. Mereka pun menyerbu dan berpesta durian di dalam tenda food court BigBang Jakarta 2017.
Nah, bagi Anda penggila raja buah-buahan ini, tunggu apa lagi? Serbu durian-durian lezat di BigBang 2017 yang diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara hingga tanggal 1 Januari 2017.