5 Jajanan Kaki Lima Bandung Wajib Coba, Murah dan Melimpah!

Bubur Ayam Gibbas Bandung.
Sumber :
  • Twitter @Kuliner_Bandung

VIVA – Kota Bandung memang menawarkan paket lengkap untuk berlibur, baik dari segi destinasi wisata hingga sajian kuliner. Bicara kuliner, jajanan lezat di Bandung bukan cuma batagor dan siomay.

Berikut ini adalah sejumlah kuliner Kota Bandung yang tak boleh Anda lewatkan, menurut situs Indonesia.travel milik Kementerian Pariwisata Republik Indonesia.

Ceu Mar

Tidak lengkap rasanya jika berkunjung ke Bandung dan tidak mencicipi hidangan khas Sunda. Rumah makan Ceu Mar menyajikan makanan prasmanan yang sangat lengkap mulai dari orek tempe, ikan panggang, gulai daging sapi dan masih banyak lagi. Harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau karena satu piring dengan beragam masakan di dalamnya hanya dipatok dengan harga kurang dari Rp50 ribu saja.

Resep turun menurun dari tahun 1974 membuat menu-menu masakan di sini menjadi salah satu rumah makan legendaris di Bandung, dan merupakan rumah makan favorit penduduk setempat.

Lokasi: Jalan Banceuy, Bandung
Jam operasional: 18.00-04.00 WIB

Bubur Ayam Gibbas

Kuliner kaki lima berikutnya adalah Bubur Ayam Gibbas yang cocok menjadi menu sarapan Anda. Bubur ayam dengan porsi ekstra ini disajikan dengan penuh taburan ayam suwir, cakwe, hati ampela dan yang lainnya. Anda mungkin memerlukan mangkuk tambahan untuk menampung topping lainnya, seperti kerupuk dan sate-sate.

Harganya juga cukup terjangkau. Untuk satu mangkok bubur ayam lengkap dengan seluruh topping dijual dari harga Rp15 ribu sampai Rp25 ribu.

Cicip Roti Unyil Rasa Kit Kat yang Viral di Bogor

Lokasi: Jalan Kebon Jati 187, Bandung
Jam operasional: 05.30-11.00 WIB dan 16.00 WIB

Nasi Bistik Astana Anyar

10 Kuliner yang Wajib Dijajal Saat Liburan di Bandung

Jika biasanya kata 'bistik' indentik dengan steik daging sapi, namun nasi bistik ini menawarkan sajian yang berbeda. Itu karena bistik di sini tidak menggunakan daging sapi, namun menggunakan irisan daging ayam.

Taburan daging ayam yang dibalut dengan tepung memiliki cita rasa renyah dan gurih. Biasanya dipadukan dengan nasi goreng, kerupuk, dan beberapa sayuran kukus, seperti wortel dan kacang panjang. Selain nasi bistik, Anda juga dapat mencicipi menu lainnya seperti capcay. Harga per porsi sekitar Rp20 ribu.

RESEP: Lumpia Basah Bandung, Kudapan Sehat Bikin Ngiler

Lokasi: Jalan Astana Anyar 264, Bandung
Jam operasional: 18.00 WIB

Sate Anggrek

Sate merupakan salah satu hidangan daging yang dipanggang di atas arang menyala dan disajikan dengan taburan saus kacang atau kecap manis di atasnya. Sate juga salah satu makanan paling populer di Asia Tenggara. Sate Anggrek atau yang sering dikenal dengan nama Sate Mirah ini, tidak kalah lezat dengan sate-sate yang lainnya karena memiliki porsi daging yang besar, baik daging sapi, ayam, dan kambing.

Aroma daging panggang yang lezat dapat membuat air liur Anda menetes dengan hanya menghirup aromanya saja. Sate Anggrek dijual dengan harga Rp20 ribu yang terdiri dari 10 tusuk sate.

Lokasi: Jalan Anggrek 55, Bandung
Jam operasional: 16.00 WIB

Cireng Cipaganti

Jika Anda mencari kudapan ringan, Cireng Cipaganti merupakan camilan yang harus Anda coba. Camilan yang terbuat dari tepung tapioka yang dicampurkan dengan isian bergam dan ditaburi dengan saus kacang ini memiliki cita rasa gurih, kenyal, dan sangat cocok disantap selagi hangat.

Uniknya, cireng tersebut memiliki beragam isian, yaitu sapi, sosis, abon, hingga keju. Cireng Cipaganti juga dapat dijadikan oleh-oleh khas Bandung dan digoreng di rumah. Satu potong cireng tersebut dijual mulai dari Rp6 ribu.

Lokasi: Jalan Cipaganti 305, dekat dari kantor pos
Jam operasional: 13.00-20.30 WIB

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya