Intip Menu Makanan di Pernikahan Kahiyang yang Bikin Ngiler

Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution.
Sumber :
  • Instagram @ayanggkahiyang

VIVA – Hari ini, Selasa, 7 November 2017, prosesi adat pernikahan anak kedua Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution mulai digelar di kediaman Jokowi di Solo, Jawa Tengah.

KPK Tetapkan Sekjen PDIP Hasto Jadi Tersangka, Begini Kata Bobby Nasution

Pagi ini telah dilakukan serangkaian prosesi adat Jawa, seperti pemasangan bleketepe, dilanjutkan dengan siraman. Nanti malam juga akan dilaksanakan Midodareni.

Kemudian pernikahan keduanya bakal digelar hari Rabu, 8 November 2017 di Gedung Graha Saba Buana.

Pantau Uji Coba Makan Gratis di Medan, Bobby Nasution: Lauk Ikan Nila Danau Toba

Tentu saja Kahiyang akan menggunakan katering milik sang kakak, Gibran Rakabuming Raka yakni Chili Pari Catering Solo yang sudah berdiri sejak akhir tahun 2010.

Katering ini terkenal memiliki menu hidangan khas Indonesia yang memiliki cita rasa tradisional, namun dengan sentuhan modern. Meski begitu, Chili Pari juga menyediakan sejumlah hidangan Asia dan Barat.

Sekjen Blak-blakan Bilang Projo Siap Berubah Jadi Partai jika Diperintahkan Jokowi

Sejumlah menu yang tertera di situs resmi Chili Pari Catering adalah soup galantine, mie lada hitam, chicken cordon bleu, beef Wellington, kailan dua rasa, soup asam pedas ala Szechuan, sup tahun sawi asin, soup kantong telor, buncis ala Szechuan, nasi gunung sari, garam asem bumbung, fruit salad, udang sereal, bitter ballen, babat gongso, ayam goreng Canton, soup chikuwa dan rainbow cake.

Sedangkan untuk minumannya ada es ijo mani dan es kapling cinta.

Sebagai catatan, menu-menu yang telah disebutkan di atas merupakan menu yang sudah ada sejak tahun 2014.

Mungkin di pernikahan Kahiyang dan Bobby besok, banyak menu baru atau bahkan yang belum pernah ada di daftar menu Chili Pari yang bakal disajikan.

Tak hanya menu hidangan dari Chili Pari, kabarnya beberapa pengusaha kuliner lokasl Solo juga akan menyajikan hidangan bagi para tamu undangan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya