Ada Kit Kat Premium Rasa Sake yang Mengandung Alkohol

Kit Kat premium rasa sake yang mengandung alkohol.
Sumber :
  • Rocketnews24.

VIVA.co.id – Cokelat telah menjadi camilan favorit banyak orang setelah bertahun-tahun lamanya. Bosan dengan varian cokelat yang itu-itu saja, baru-baru ini hadir cokelat dengan cita rasa unik, salah satunya matcha atau teh hijau.

Berburu Jajanan Jepang di Tangerang, Banyak Macemnya Gen Z Pasti Suka

Namun, kini ada lagi cokelat dengan cita rasa baru yang membuat orang penasaran, yakni cokelat rasa sake, minuman alkohol khas Jepang dari fermentasi beras. Ialah Kit Kat, produk cokelat milik Nestle yang menghadirkan cokelat unik tersebut.

Dilansir dari laman Rocketnews24, Jumat, 22 September 2017, produk yang dinamakan Masuizumi Kit Kat itu sudah dijual di pasaran dengan harga 700 yen atau Rp83 ribu (isi 9 bungkus). Harganya berbeda beberapa persen dari sake Masuizumi yang dijual 1.200 yen atau Rp142 ribu per botol.

Sensasi Nikmati Omakase Premium dan Oishii Japanese Brunch yang Lezat

Ketika kemasan dibuka, aroma yang keluar dari Kit Kat berwarna putih ini persis sama dengan aroma sake Masuizumi. Di dalamnya merupakan wafer yang dilumuri cokelat putih dan campuran sake. Meski begitu, rasa sake tetap terasa hingga 95 persen.

Salah satu yang membedakan Kit Kat ini dengan varian lainnya adalah kandungan alkoholnya. Meski mengandung sake, tapi kandungan alkoholnya sangat kecil, yakni hanya 0,4 persen. Jauh berbeda dengan alkohol yang terkandung di dalam sake sesungguhnya.

7 Rekomendasi Tempat Makan Cocok untuk Keluarga di Jabodetabek, Ada Kuliner Nusantara hingga Jepang

Resep Cokelat Dubai yang Viral di Medsos

Resep Cokelat Dubai yang Viral di Medsos, Dijamin Anti Gagal dan Rasanya Mirip dengan Aslinya

Cokelat mahal berisi kunafa bercita rasa pistachio asal Dubai berseliweran di media sosial belakangan ini. Sekarang, Anda bisa membuat sendiri di rumah, simak resepnya

img_title
VIVA.co.id
8 November 2024