Mencicipi Unagi Khas Jepang di Restoran Jakarta
VIVA.co.id – Saat musim panas, masyarakat Jepang punya tradisi yang cukup unik dalam menyajikan hidangan. Musim panas di Jepang sama artinya dengan musim unagi, atau biasa disebut dengan belut air tawar.
Pada waktu inilah, belut dari seluruh negeri dipilah-pilah panjang untuk dipanggang, dikukus atau dibumbui menjadi salah satu masakan Jepang yang paling disukai semua umur.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Unagi adalah makanan berenergi tinggi, dinikmati karena sifat pembangun stamina, sehingga disebut sebagai 'daya tahan'.
Unagi juga disebut sebagai makanan yang dapat memberikan seluruh hal yang dibutuhkan untuk dapat melewati hari-hari yang melelahkan di musim panas. Dengan kelezatan dan teksturnya yang lembut, dan saus manis khas di atasnya saat dimasak, hal ini akan menambah kekayaan rasa dari Unagi itu sendiri.
"Menyambut bulan musim panas, Unagi pilihan ini dapat dinikmati di Yoshi Izakaya, Gran Melia Jakarta," kata Marissa Tasrief, Marketing & Communications Officer Gran Melia Jakarta, dalam rilis yang diterima VIVA.co.id, Selasa 25 Juli 2017.
Dia menggambarkan, rasa kontras yang unik dari tekstur kulit yang renyah dan manis dengan daging juicy dan lembut di bagian dalamnya. Hal ini menjadikan Unagi sebagai pilihan makanan sempurna untuk menikmati belut khas Jepang pada bulan Juli ini.
"Unagi telah menjadi menu musiman Yoshi Izakaya yang khusus ditampilkan pada musim panas, termasuk Unagi Kabayaki yang penuh kelezatan (unagi panggang yang di tusuk sate) dan Unagi Seiro Mushi (belut panggang kukus)," kata Marissa.
Unagi dari Yoshi Izakaya bisa dinikmati mulai 17 Juli hingga 6 Agustus 2017, dimulai dengan harga Rp 328.000 ++ per porsi.