3 Cara Sederhana Bersihkan Spons Pencuci Piring
- Pixabay/Jarmoluk
VIVA.co.id – Spons adalah salah satu peralatan dapur yang multiguna dan banyak membantu untuk membersihkan tak hanya piring dan gelas kotor, tetapi juga beragam permukaan kotor lain. Namun, penggunaannya yang cukup sering, terkadang membuat kita bertanya bagaimana cara membersihkan spons itu sendiri? Apa kita sudah mencuci spons dengan benar?
Dikutip dari laman Fox News, Kamis 22 Juni 2017, Tucker Shaw, eksekutif produser program masak memasak American's Test Kitchen menjelaskan, salah satu trik membersihkan spons andalannya, yaitu dengan merendam spons di dalam air mendidih selama lima menit. Ya, suhu panas memang dikenal ampuh untuk membunuh bakteri dan kuman.
Namun, tidak semua setuju dengan melakukan pembersihan terhadap spons. Ada pula yang berpendapat bahwa sebaiknya buang dan ganti spons yang sudah kotor dengan yang baru, karena menurut mikrobiolog University of Arizona, Charles Gerba, spons yang sudah dipakai termasuk salah satu benda paling kotor yang ada di dalam rumah.
Cara terakhir adalah dengan saran dari Donna Smallin Kuper, seorang cleaning expert. Anda dapat 'memanaskan' spons di dalam mikrowave selama tiga menit dalam sehari dan mengganti spons dengan yang baru satu bulan sekali. (asp)