Heboh, Duo Pria Jepang Nyanyikan Lagu Tahu Bulat

Raki Raki, duo komedian Jepang yang menyanyikan lagu tahu bulat
Sumber :
  • YouTube

VIVA.co.id – Setelah beberapa bulan lalu kuliner Indonesia, nasi padang dibuatkan lagu oleh seorang warga Norwegia, Audun. Kali ini giliran makanan fenomenal tahu bulat yang jadi primadona dan dibuatkan lagu.

Ialah warga Jepang bernama Noriaki Matsue yang menciptakan lagu berbahasa Indonesia tersebut. Lagu berjudul Tahu Bulat ini dinyanyikan oleh Raki Raki, duo pria bernama Akira Kimura dan Genki, yang diketahui merupakan komedian asal Negeri Sakura yang tinggal di Indonesia.

Mereka berada di bawah naungan Yoshimoto Creative Agency dan Yoshimoto Kreatif Indonesia.

Bahkan mereka juga telah membuat video klip lagu tersebut yang diunggah oleh akun Youtube Raki Raki Channel (official) pada tanggal 7 April 2017 lalu, dengan judul (MV) Tahu Bulat - Raki Raki.

Video berdurasi 1 menit 37 detik itu dibuat di berbagai tempat di Indonesia. Bahkan keduanya sempat bernyanyi dan melakukan pengambilan gambar di depan penjual tahu bulat. Hingga berita ini ditulis, video tersebut sudah dilihat 5.067 pengguna.

Berikut ini adalah lirik lagunya.

Di Indonesia semuanya serba enak
Semua mudah mau apa aja bisa
Kalau gitu kamu paling sukanya apa
Cewek cantik?
Supir pribadi?
Rumah mewah?
Dibanding itu aku suka tahu bulat
Tahu bulat 3x
Tahu bulat digoreng dadakan
5 ratusan enak banget
Tahu bulat digoreng dadakan
5 ratusan sedap'e pol
tahu bulat digoreng dadakan
5 ratusan maknyus banget
tahu bulat digoreng dadakan
5 ratusan raos pisan
gurih gurih nyos

Ini bukan pertama kalinya tahu bulat diangkat oleh orang Jepang di video Youtube. Pada 10 Juli 2016 lalu juga sempat ada video berjudul Japanese Tahu Bulat Commercial yang diunggah oleh pemilik akun dengan nama Prama Yhoda.

Pemandangan Langka, Buaya Terancam Punah Beri Tumpangan 100 Anaknya

Video berdurasi 17 detik yang telah ditonton sebanyak 1.041 tersebut diawali dengan seorang wanita Jepang yang tercengang melihat sesuatu. Setelah adegan berganti, muncul 'tahu bulat' berwarna kuning keemasan dengan badan kekar berwarna keemasan pula.

Tahu bulat diibaratkan dengan sosok pria dengan tubuh yang seksi di mata kaum hawa. Tahu bulat mungkin terlihat seksi di mata kreator video ini. "Tahu bulat." Suara imu-imut khas wanita Jepang terdengar menyerukan nama makanan tersebut. "Oishi," katanya.

Gubernur Sulsel Usir Pejabat dari Ruang Pertemuan Gara-gara Main HP

Sang wanita yang tadi muncul di awal kemudian tampil lagi dengan mimik wajah seolah membayangkan nikmatnya si tahu bulat yang seksi. Nikmat untuk dimakan tentunya.

"Tahu bulat, oishi," ujarnya di akhir video. https://www.youtube.com/watch?v=G6uH35BlarE

Parah, Masa Toilet Umum di Taman Ini Dibuat Transparan
BBC Indonesia

Beli Lampu Aladdin, Seorang Dokter Kena Tipu Rp600 Juta

Para tersangka penipu itu tak hanya mengiming-imingi dokter itu dengan kekayaan, tapi juga berpura-pura berperan sebagai jin.

img_title
VIVA.co.id
2 November 2020