Satu Lagi Khasiat Minum Teh, Cegah Penyakit Alzheimer's

Minum teh panas.
Sumber :
  • Pexels/Nikolay Osmachko

VIVA.co.id – Satu lagi manfaat kesehatan minum teh. Menurut studi yang baru-baru ini dilakukan, minuman paling populer di dunia itu ternyata berkhasiat memerangi penyakit Alzheimer's.

6 Manfaat Ajaib Minum Teh Jahe Kayu Manis sebelum Tidur Malam

Studi yang telah dipublikasikan di The Journal of Nutrition, Health and Aging tersebut menemukan, konsumsi teh secara rutin mampu mengurangi lebih dari setengah risiko penurunan kognitif pada orang dewasa.

Sebelumnya, teh telah dikenal dengan manfaatnya dalam menurunkan risiko diabetes, penyakit jantung dan kanker. Tentu saja, informasi baru ini menjadi alasan tambahan mengapa Anda harus menikmati teh setiap hari.

Sering Drop? Coba 5 Teh Ini untuk Tingkatkan Imun Tubuh Anda Secara Alami

Studi yang dilakukan oleh Department of Psychological Medicine Yong Loo Lin School of Medicine di National University of Singapore itu menemukan, orang yang minum teh secara rutin, risiko mengalami penurunan fungsi kognitifnya berkurang sebanyak 50 persen. Demikian dilansir dari laman Starts at 60.

Lebih lanjut, mereka yang memiliki gen APOE e4, gen yang diasosiasikan dengan peningkatan risiko penyakit Alzheimer's, ternyata risiko mengidap penurunan fungsi kognitifnya berkurang hingga 86 persen jika mengonsumsi teh secara rutin.

Avatar Ajaib Bisa Jadi Solusi untuk Penderita Alzheimer dan Demensia

Dalam studi itu, para peneliti fokus pada mereka yang mengonsumsi teh dari daun teh hijau, teh hitam dan teh oolong yang diseduh, bukan menggunakan teh celup.

Menurut ketua studi, Feng Lei, khasiat tersebut dikarenakan kandungan antioksidan di dalam teh yang mampu membantu otak tetap tajam.

"Kandungan anti-inflamasi dan antioksidan, serta kandungan bioaktif lainnya mampu melindungi otak dari kerusakan vaskular dan degenerasi saraf," ujar Lei.Ilustrasi teh.

Ilustrasi kopi hitam.

7 Alasan Mengapa Kopi Hitam Lebih Baik daripada Teh

perdebatan antara minum teh dan kopi telah menjadi persaingan lama. Kopi hitam sering dianggap pilihan populer. Yuk simak, mengapa kopi hitam lebih baik daripada teh?

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025