Bersantap di Restoran Unik Berkonsep Mesin Pabrik

Bexter Smith Dining, Lounge and Roofbar.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Putri Firdaus

VIVA.co.id – Kawasan Senopati, Jakarta Selatan terkenal dengan sederet tempat kuliner dengan konsep yang unik yang cocok untuk dijadikan tempat kongko. Kini, deretan tempat nongkrong tersebut semakin bertambah dengan hadirnya Bexter Smith Dining, Lounge and Roofbar.

Sensasi Makan di Atas Udara Bakal Hadir di Jakarta

Seperti namanya, Bexter Smith menyediakan tiga layanan dalam satu gedung tiga lantai. Lantai 1 untuk dining, lantai 2 disulap menjadi lounge dan lantai 3 merupakan area roof bar.

Uniknya, ketiga lantai ini dibuat dengan interior yang berbeda pula, sehingga ketika Anda berpindah dari satu lantai ke lantai lain, atmosfer dan suasana ruangan ikut berubah.

Langka Banget Nih, Restoran Autentik Argentina Buka di Jakarta

Meskipun berbeda, seluruh ruangan memiliki dibuat berdasarkan satu konsep yang sama yaitu setimpang modern. Tak heran jika setiap lantai masih memiliki elemen besi dan kepingan mesin bekas.

"Tiga area punya kelebihan masing-masing. Lantai 1 lebih ke arah setimpang, mesin-mesin bergerak. Kalau lantai 2 lebih tertutup seakan-akan kita ada di kapal terbang Led Zeppelin. Kalau lantai 3 lebih natural, viewnya dapet karena materialnya semua kaca," ujar Aditya Prawira selaku pendiri Baxter Smith saat ditemui baru-baru ini.

Tergiur Aneka Menu Seafood Khas China, Yummy!

Lantai 1 merupakan dining area dengan konsep mesin pabrik yang penuh dengan aksen metal, detil gerigi dan lampu klasik. Lantai 2 disulap menjadi lounge dengan tema kapal Zeppelin abad ke-19 dengan aksen jendela ala kapal selam di abad yang sama.

Area ini dilengkapi dengan penampilan live DJ di hari tertentu mulai pukul 20.00 WIB. Untuk lantai 3, area ini didominasi material kaca agar pengunjung dapat melihat pemandangan kota di malam hari, baik indoor maupun outdoor ditemani dengan live music.

Untuk makanan, Baxter Smith menonjolkan makanan fusion Asia dan Eropa kreasi Chef Sigit Untoro. Salah satu menu andalan yang wajib Anda coba di sini adalah Tuna Tataki. Tuna ini dibuat dengan puree wortel lembut dengan rasa jahe dipadukan dengan salad segar yang dilengkapi dengan ginger ponzu dressing.

Menu lain yang bisa Anda coba adalah Roast Pumpkin and Beetroot Salad, Pan Seared Salmon dan Linguine Prawn Bloody Mary Sauce.

Jennifer Smoke Beef

Untuk minuman, Anda juga akan dibuat terkesima oleh kreasi Mixologist Doni Irianto Purba. Salah satu kreasi unik Doni yang sempat VIVA.co.id cicipi adalah Jennifer Smoke Beef. Minuman ini sangat unik karena terasa pedas saat ditenggak.

Percaya atau tidak rasanya seperti menenggak bumbu rujak cair. Minuman ini berisi campuran puree buah-buahan tropis, cabai rawit, lada hitam dan mentimun.

Jika tertarik, Anda bisa datang langsung ke Baxter Smith yang beralamat di Jalan Suryo No. 28 Jakarta Selatan. Harga makanan dan minuman di restoran ini berkisar antara Rp35 ribu hingga Rp250 ribu.

Baxter Smith Dining, Lounge and Roof Bar
Jalan Suryo No.28, Jakarta Selatan
Jam buka:
10.00 - 24.00 (weekdays)
10.00 - 02.00 (weekend).

August Berhasil Masuk Daftar  Asia’s 50 Best Restaurants 2024

August Raih Prestasi Gemilang! Masuk Daftar 50 Restoran Terbaik Asia 2024

August merupakan restoran Jakarta pertama yang berhasil masuk ke daftar dan berhasil dinobatkan sebagai Best Restaurant in Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
3 April 2024