Makan Suki and Grill Sepuasnya Cuma Rp129 Ribu

Suki&Grill restoran Onokabe
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

VIVA.co.id – Konsep makan all you can eat bukan hal baru di industri kuliner. Bagi mereka yang ingin makan hemat namun dengan kuantitas cukup besar, konsep makan all you can eat tentu cocok. Banyak restoran menawarkan konsep all you can eat, dengan beragam jenis makanan, salah satunya Suki and Grill.

Karena jumlah restoran all you can eat Suki and Grill tidak hanya satu, tentu saja perlu sesuatu yang beda jika ingin bergerak menarik konsumen pecinta Suki and Grill. Tampaknya hal inilah yang membuat restoran dari Boga Group terbaru, Onokabe, memilih untuk memanjakan perut konsumen dengan pilihan menu tak terbatas.

Pelanggan adalah Raja. Meminjam istilah ini tampaknya tidak berlebihan saat konsumen datang pertama kali ke restoran tersebut. Pelanggan dimanjakan dengan keramahan pelayan, hingga ruang tunggu yang cukup luas. Lengkap dengan area bermain anak, WiFi, permainan foos ball, kursi pijat, camilan disediakan gratis.

Permainan di restoran Onokabe

Permainan di restoran Onokabe. Foto: VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

Memiliki pilihan menu sekitar lebih dari 100 jenis, konsumen bebas berkreasi menciptakan menunya sendiri, dari bahan yang sudah tersedia. Dari menu nasional Indonesia, Jepang, Korea, China hingga Barat, seperti Amerika dan Italia. 

Ingin makan nasi atau mi, di sini tersedia, spageti hingga kambing guling pun ada. Selain itu, mulai dari Suki, panggang, berbagai daging halal seperti sapi, ayam, hidangan laut. Untuk camilan tersedia bolu, dimsum, bakpao landak, pencuci mulut, buah dengan chocolate fountain, popcorn, crepes, hingga gulali kapas. Untuk orangtua, dengan fasilitas yang ada, anak-anak pun akan betah berada di sini.

Restoran Onokabe

Tempat Kongko Asyik Menikmati Hidangan Otentik Khas Aceh

Restoran Onokabe. Foto: VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

"Onokabe, suatu konsep yang kami develop sendiri, in house, selain brand lain. Konsep all you can eat yang kita tekankan pada suki and grill. Karena kami memiliki pengalaman di dunia FnB (Food and Beverage), bahwa orang Indonesia suka suki (sup), grill apalagi. Onokabe menyatukan keduanya, bisa pilih apa ingin berkuah atau panggang," jelas Kusnadi Rahardja, CEO Boga Group, di Serpong Utara, Tangerang.

Menyesap Secangkir Speciality Coffee Roaster ala Toby Estate

Konsep suka-suka yang diusung juga mengizinkan konsumen untuk mencoba sup citarasa Indonesia seperti Indonesian Soto Soup, Balinese Betutu Soup untuk Suki atau pilihan sup lainnya seperti Tom yam kung yang bisa dibuat pedas atau biasa. Ada sekitar 14 jenis saus sambal dan pelengkapnya untuk memberikan kebebasan konsumen berkreasi dengan makanannya.

"Sup betutu, Sup soto, saya ingin untuk generasi milenial, soto ini mau dikombinasikan dengan bakso, cumi-cumi, di sini mereka bisa berekspresi. Dengan pilihan saus cabe rawit, mayonais, kecap asin, kecap manis. Istilahnya, mereka bisa bikin saus ala gue, grill gue, kuah gue."

Jangan Ngaku Anak Gaul Kalau Belum Pernah Makan Dry Aged Beef

Meski berkonsep makan sepuasnya, restoran ini tentu saja memberikan batasan waktu, karena banyak pelanggan lainnya yang menunggu untuk bisa duduk di meja makan. Waktu makan dibatasi 120 menit, dan akan mendapat pengingat di menit ke-90.

Pengingat ini lebih kepada agar konsumen menghabiskan apa yang sudah mereka ambil, karena setiap gram makanan yang tidak dihabiskan akan dikenai biaya tambahan mulai dari Rp50 ribu hingga Rp100 ribu.

Onokabe
Jl. Alam Utama Kav.26
Alam Sutera Town Center 
Serpong Utara

Harga    : Buffett Rp 85.000
               Suki& Grill (dewasa) Rp129.000
               Suki& Grill (anak-anak)Rp 89.000
Buka      : 11.00-15.00 dan 18.00-22.00
Fasilitas: Ruang tunggu lengkap dengan alat pijat, permainan, playground cemilan, WiFi 
Kapasitas : 364 kursi

(ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya