Tujuh Kulit Buah yang Baik Bagi Kesehatan Tubuh

Ilustrasi buah delima.
Sumber :
  • Pixabay/cocoparisienne

VIVA.co.id – Ragam manfaat kesehatan dari buah-buahan sudah banyak diketahui orang. Namun, tahukah Anda kalau kulit beberapa jenis buah juga memiliki manfaat sehat yang tak kalah tinggi?

Biasanya, orang pasti akan membuang kulit buah karena menganggapnya tidak berguna. Terlebih lagi, cita rasa kulit buah juga tidak selezat daging buahnya. Meski begitu, seperti halnya daging buah yang kaya kandungan vitamin dan mineral penting, kulit buah juga bisa memberikan manfaat sehat bagi tubuh.

Berikut manfaat dari kulit buah yang bisa Anda dapatkan, seperti dilansir dari laman Boldsky.

Kulit delima

Karena kulit delima kaya kandungan nutrisi dan vitamin, kulit buah ini dapat mencegah penyakit, meredakan radang tenggorokan dan membuat tulang Anda lebih kuat.

Kulit semangka

Bagian berwarna putih dari kulit semangka dapat membantu menurunkan berat badan dan juga dapat membuat kulit dan rambut Anda lebih sehat, serta terpancar keindahannya dari dalam, karena kulit semangka dapat menutrisi sel Anda.

Kulit jeruk

10 Buah Penurun Kolesterol Tinggi yang Ampuh dan Aman Dikonsumsi

Kulit jeruk kaya akan vitamin C dan antioksidan yang dapat membakar lemak tubuh dengan cepat. Selain itu, kulit jeruk juga dapat mengobati konstipasi dan masalah pernapasan.

Ilustrasi kulit jeruk

Pisang Sering Berubah Warna Menjadi Cokelat, Apakah Harus Disimpan di Kulkas?

Kulit apel

Kulit apel dapat mengatasi konstipasi karena kaya akan serat. Selain itu, kulit apel juga dapat menguatkan sistem imunitas tubuh Anda dan mencegah berbagai jenis kanker.

5 Makanan Ini Disebut 'Viagra Alami', Bisa Bikin Tahan Lama di Ranjang?

Kulit lemon

Karena kulit lemon kaya akan kandungan vitamin C dan memiliki sifat antiseptik, kulit lemon dapat mengobati infeksi mulut dan beberapa infeksi di perut. Kulit lemon juga dapat meredakan stres Anda.

Kulit pepaya

Manfaat kulit pepaya antara lain dapat membersihkan usus Anda dari kotoran dan racun yang tertinggal di sana, karena itu kulit pepaya bisa membuat Anda sehat.

Kulit pisang

Manfaat kesehatan dari kulit pisang antara lain adalah memutihkan gigi. Kalau digosokkan, kulit pisang bisa meredakan kulit yang terbakar dan ruam kulit, serta dapat mengurangi keasaman saat dikonsumsi dalam jumlah kecil.

Ilustrasi kulit pisang

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya